26.7 C
Jakarta
Tuesday, April 22, 2025

Muswil PGLII Kalteng, Gubernur Harap Tingkatkan Toleransi dan Pemberdayaan Umat

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Musyawarah Wilayah (Muswil) Persekutuan Gereja-Gereja dan Lembaga-Lembaga Injil Indonesia (PGLII) Provinsi Kalimantan Tengah dibuka dengan harapan besar dari Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran, yang diwakili oleh Ketua Pembina Kerohanian Kristen sekaligus Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Provinsi Kalteng, Leonard S. Ampung, pada Jumat (24/1/2025) di Aula Hotel Altrue Palangka Raya.

Dalam sambutannya, Leonard menyampaikan bahwa muswil ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat kiprah kepengurusan Wilayah PGLII Kalteng dalam pemberdayaan umat, serta mendukung berbagai program pembangunan di Bumi Tambun Bungai.

Ia juga menegaskan bahwa sebagai organisasi keagamaan besar, PGLII memiliki kontribusi penting dalam pembangunan daerah, masyarakat, bangsa, dan negara.

Baca Juga :  Pentingnya Digitalisasi, Kalteng Launching Elektronifikasi Transaksi Pemerintah di DECAFEST 2024

“Muswil ini merupakan forum penting yang diharapkan dapat melahirkan program-program inovatif dan relevan yang mampu menjawab tantangan zaman, termasuk memperkuat semangat toleransi, moderasi beragama, serta kerukunan antar umat beragama,” jelas Leonard.

Gubernur berharap PGLII Kalteng menjadi garda terdepan dalam memupuk keharmonisan masyarakat sebagai modal utama untuk mendukung suksesnya pembangunan daerah. Di tengah globalisasi dan digitalisasi yang pesat, kontribusi PGLII diharapkan semakin besar dalam membangun kerukunan sosial.

Ketua Pengurus Wilayah PGLII Kalteng, Pdt. Maruba Rajaguguk, menyampaikan bahwa Muswil ini harus dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang tercantum dalam anggaran dasar PGLII.

Meski sempat tertunda akibat kesibukan pengurus pusat dan perayaan Natal, ia mengharapkan muswil ini dapat melahirkan pengurus yang bekerja dengan baik.

Baca Juga :  Gubernur : Untuk Arus Mudik dan Balik, Warga Harus Tetap Berhati-hati

“Saya berharap siapapun yang menjadi pengurus ke depan bisa menjalankan tugas dengan baik, sesuai dengan amanat untuk memberitakan Injil kepada semua suku dan bangsa,” tambahnya.

Muswil dihadiri oleh Ketua Umum PGLII Pusat, Pdt. Ronny Mandang, serta perwakilan dari unsur Forkopimda, Ketua FKUB Provinsi Kalteng, Kakanwil Kemenag Provinsi Kalteng, dan perwakilan Aras Gereja Kalteng. (hfz)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Musyawarah Wilayah (Muswil) Persekutuan Gereja-Gereja dan Lembaga-Lembaga Injil Indonesia (PGLII) Provinsi Kalimantan Tengah dibuka dengan harapan besar dari Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran, yang diwakili oleh Ketua Pembina Kerohanian Kristen sekaligus Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Provinsi Kalteng, Leonard S. Ampung, pada Jumat (24/1/2025) di Aula Hotel Altrue Palangka Raya.

Dalam sambutannya, Leonard menyampaikan bahwa muswil ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat kiprah kepengurusan Wilayah PGLII Kalteng dalam pemberdayaan umat, serta mendukung berbagai program pembangunan di Bumi Tambun Bungai.

Ia juga menegaskan bahwa sebagai organisasi keagamaan besar, PGLII memiliki kontribusi penting dalam pembangunan daerah, masyarakat, bangsa, dan negara.

Baca Juga :  Pentingnya Digitalisasi, Kalteng Launching Elektronifikasi Transaksi Pemerintah di DECAFEST 2024

“Muswil ini merupakan forum penting yang diharapkan dapat melahirkan program-program inovatif dan relevan yang mampu menjawab tantangan zaman, termasuk memperkuat semangat toleransi, moderasi beragama, serta kerukunan antar umat beragama,” jelas Leonard.

Gubernur berharap PGLII Kalteng menjadi garda terdepan dalam memupuk keharmonisan masyarakat sebagai modal utama untuk mendukung suksesnya pembangunan daerah. Di tengah globalisasi dan digitalisasi yang pesat, kontribusi PGLII diharapkan semakin besar dalam membangun kerukunan sosial.

Ketua Pengurus Wilayah PGLII Kalteng, Pdt. Maruba Rajaguguk, menyampaikan bahwa Muswil ini harus dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang tercantum dalam anggaran dasar PGLII.

Meski sempat tertunda akibat kesibukan pengurus pusat dan perayaan Natal, ia mengharapkan muswil ini dapat melahirkan pengurus yang bekerja dengan baik.

Baca Juga :  Gubernur : Untuk Arus Mudik dan Balik, Warga Harus Tetap Berhati-hati

“Saya berharap siapapun yang menjadi pengurus ke depan bisa menjalankan tugas dengan baik, sesuai dengan amanat untuk memberitakan Injil kepada semua suku dan bangsa,” tambahnya.

Muswil dihadiri oleh Ketua Umum PGLII Pusat, Pdt. Ronny Mandang, serta perwakilan dari unsur Forkopimda, Ketua FKUB Provinsi Kalteng, Kakanwil Kemenag Provinsi Kalteng, dan perwakilan Aras Gereja Kalteng. (hfz)

Terpopuler

Artikel Terbaru