Site icon Prokalteng

Wagub Kalteng: Pemindahan Ibukota Bukan Sekadar Wacana

wagub-kalteng-pemindahan-ibukota-bukan-sekadar-wacana

PALANGKA RAYA – Wakil
Gubernur Kalteng Habib Ismail bin Yahya mengungkapkan rencana pemindahan ibukota
pemerintahan RI, tidak hanya sekedar menjadi wacana saja saat ini. Pemerintah
pusat serius ingin ada ibu kota baru.

“Ini sudah dalam tahap berjalan dan kajian oleh pihak
terkait pun telah berjalan selama
ini,” ungkapnya usai memimpin apel peringatan hari jadi ke-54 Pemerintahan Kota
Palangka Raya dan hari jadi ke-62 Kota Palangka Raya di halaman balai kota,
Rabu (17/7).

Menurutnya, lokasi calon ibukota
bahkan telah ditinjau oleh Presiden RI Joko Widodo beberapa waktu lalu yang ada
di lokasi Kota Palangka Raya, Kabupaten Katingan dan Kabupaten Gunung Mas atau yang
lebih dikenal dengan segitiga emas.

“Menindaklanjuti hal itu,
Pemerintah Provinsi Kalteng sudah mengambil langkah di antaranya menyampaikan
peta alternatif rencana ibukota melakukan identifikasi lokasi, dan mencadangkan
lahan untuk rencana ibu kota,” ungkapnya di Halaman Balaikota Palangka Raya,
Rabu (17/7).

Oleh karena itu, lanjutnya, Pemerintah
Kota Palangka Raya harus mendukung penuh rencana pemindahan ibukota tersebut,
karena akan memberikan harapan baru bagi masyarakat Kalteng.

“Seperti pemerataan pembangunan,
terbukanya peluang kerja dan usaha masyarakat serta kemajuan bagi pemerintah
Kota Palangka Raya,” ungkap orang nomor dua di Pemprov Kalteng tersebut. (nue/uni/ctk/nto)

Exit mobile version