PALANGKA
RAYA, KALTENGPOS.CO – Plt Gubernur Kalteng Habib Ismail bersama
komintas motor trailnya, yakni Club Insan Trail Adventure (Cinta) Kalteng Berkah
menggelar bakti sosial dan amal motor trail hard enduro dan fun enduro.
Kegiatan tersebut dipusatkan di Bukit Tangkiling Palangla Raya, pada 15
November mendatang.
Kegiatan amal dengan Tema “Palangka Raya
Hard Eduro (PaHE)” disiapkan hadia utama kendaraan roda 4 dan roda 2.
Kemudian sebagian uang pendaftaran akan digunakan untuk membantu masyarakat
terdampak covid dan juga sekaligus penyerahan bantuan kepada masyarakat yang
terdampak Covid-19.
“Kegiatan PaHE Motor Trail ini, kita
laksanakan dalam rangka amal dan bakti sosial. Kegiatan akan kita laksanakan di
Bukit Tangkiling, Palangka Raya,” kata Plt Gubernur Kalteng Habib Ismail
bin Yahya, Kamis (5/11).
Dia mengatakan, panitia menyiapkan satu unit
mobil, kendaraan roda dua, dan hadaih menarik lainnya bagi peserta yang
beruntung dan juara pada kegiatan Motor Trail Amal tersebut. Selain menjadi
salah satu hobby Plt Gubernur, kegitan motor trail juga olahraga yang aman saat
pandemi dan banyak diminati.
“Peserta kita batasi. Sebab kita juga
harus memperhatikan protokol kesehatan Covid-19. Untuk Hard Enduro kita hanya
100 orang dan jalur sudah disipkan. Untuk fun juga kita batasi,” ucapnya.
Peserta sendiri
berasal dari Kalteng dan luar Kalteng. “Kegiatan seperti ini sangat memacu
adrenalin, sehingga sangat diminati. Dan juga dapat meningatkan daya tahan
tubuh, karena masuk kategori olahraga yang cukup menantang,” pungkasnya.