PROKALTENG.CO – Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Kalimantan Tengah, H. Darliansjah, menegaskan pentingnya peran pemerintah dalam membina dan mengawasi penerapan standar mutu di sektor perikanan untuk meningkatkan kualitas dan daya saing produk perikanan.
Ia menambahkan, pemerintah melalui Dislutkan akan terus berkomitmen mendampingi para pelaku usaha agar mampu memenuhi standar yang ditetapkan.
“Kami akan terus memberikan pendampingan kepada pelaku usaha, baik dalam proses sertifikasi maupun penerapan standar mutu. Tujuan kami adalah agar pelaku usaha memahami, mematuhi, dan menjalankan regulasi dengan konsisten,” ujar Darliansjah baru-baru ini.
Darliansjah menekankan bahwa penerapan standar mutu bukan hanya soal memastikan kualitas produk yang tinggi, tetapi juga tentang melindungi konsumen dan menjaga keberlanjutan sumber daya perikanan.
“Standar mutu sangat penting karena selain menjamin kualitas produk, juga memberikan perlindungan kepada konsumen dan mendukung kelestarian sumber daya perikanan yang menjadi aset penting bagi kita semua,” tambahnya.
Ke depan, Dislutkan Kalteng akan terus memperkuat sinergi dengan pemerintah pusat dan daerah untuk mengembangkan sektor perikanan secara berkelanjutan. Kolaborasi antar pihak ini diharapkan dapat mempercepat pencapaian target-target pembangunan yang telah ditetapkan, terutama dalam meningkatkan daya saing produk perikanan Kalimantan Tengah di pasar nasional maupun internasional.
“Melalui kerja sama yang solid, kami optimis sektor perikanan Kalteng akan berkembang pesat dan memberi manfaat besar bagi masyarakat serta ekonomi daerah,” tutup Darliansjah. (hfz)