26.5 C
Jakarta
Monday, December 9, 2024

Dihadiri 1.765 Anggota se Indonesia, Besok MTQ Korpri Tingkat Nasional Dibuka Wapres RI

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Gelaran Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Korpri ke VII tingkat nasional 2024 siap digelar. Dan akan dibuka secara langsung oleh Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI) Gibran Rakabuming Raka pada Senin (4/11) malam, di Halaman Kantor Gubernur setempat.

Itu disampaikan Ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Nasional Zudan Arif Fakrulloh saat diwawancarai Media, pada  malam taaruf dan haflah tilawah Alquran MTQ Korpri ke VII tingkat nasional 2024 di Aula Jayang Tingang (AJT) Kantor Gubernur setempat, Minggu (3/11).

“Insya Allah kita dapat info, kita sudah persiapan esok akan dibuka oleh Wakil Presiden tepat pukul 19.00 WIB,” ujarnya.

Menurutnya, kedatangan Wakil Presiden saat pembukaan MTQ Korpri Nasional menjadi keberkahan. Pasalnya, kehadiran Gibran menjadi semangat bagi para kafilah yang hadir.

Baca Juga :  Wagub : Yang Penting Kita Mampu Berjuang untuk Kesejahteraan Masyarakat Kalteng

“Ini MTQ terbesar sepanjang 8 kali penyelenggaraan. Karena kita pernah menyelenggarakan satu kali saat Covid secara online,. Dulu pertama MTQ Korpri baru 30 kafilah, sekarang 88 kafilah. Artinya minat ASN  mengikuti MTQ setiap tahun semakin meningkat,” bebernya.

Sementara itu, Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran melalui Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Kalteng M Katma F Dirun mengatakan, MTQ Korpri tingkat nasional menjadi momen penting dan luar biasa bagi Korpri Kalteng.

“Kami bangga dan luar biasa ada 1.765 anggota Korpri se Indonesia hadir di Kota Palangka Raya untuk memperlombakan 9 cabang lomba,” bebernya.

Dia menjelaskan, Korpri Kalteng tidak megandalkan target pada gelaran MTQ tingkat nasional Korpri.

Baca Juga :  Ini Kata Gubernur, Tujuan Kalteng Semakin Berkah

Menurutnya. Gelaran MTQ KORPRI ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman tentang Al Quran sehingga bisa diterapkan dalam kehidupan sehari – hari.

“Kemudian silaturahmi, yang ketiga Menang kalah. Menang kalah itu belakangan, yang utamanya membangun sikap Qurani bagi anggota KORPRI,” terangnya.

Selain itu, Katma menyebut ajang MTQ Korpri ini sebagai ajang untuk memperkenalkan Kalteng.

“Dengan semakin banyak orang-orang masuk Palangka Raya, maka peredaran uang akan meningkat. Kita sebagai tuan rumah harus bisa menyajikan dann menginformasikan bahwa Palangka Raya Kalteng menarik untuk disajikan kepada tamu-tamu, diantaranya ada susur sungai air hitam, susur sungai Kahayan, Arboretum, Taman Sebangau,” bebernya.(hfz)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Gelaran Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Korpri ke VII tingkat nasional 2024 siap digelar. Dan akan dibuka secara langsung oleh Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI) Gibran Rakabuming Raka pada Senin (4/11) malam, di Halaman Kantor Gubernur setempat.

Itu disampaikan Ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Nasional Zudan Arif Fakrulloh saat diwawancarai Media, pada  malam taaruf dan haflah tilawah Alquran MTQ Korpri ke VII tingkat nasional 2024 di Aula Jayang Tingang (AJT) Kantor Gubernur setempat, Minggu (3/11).

“Insya Allah kita dapat info, kita sudah persiapan esok akan dibuka oleh Wakil Presiden tepat pukul 19.00 WIB,” ujarnya.

Menurutnya, kedatangan Wakil Presiden saat pembukaan MTQ Korpri Nasional menjadi keberkahan. Pasalnya, kehadiran Gibran menjadi semangat bagi para kafilah yang hadir.

Baca Juga :  Wagub : Yang Penting Kita Mampu Berjuang untuk Kesejahteraan Masyarakat Kalteng

“Ini MTQ terbesar sepanjang 8 kali penyelenggaraan. Karena kita pernah menyelenggarakan satu kali saat Covid secara online,. Dulu pertama MTQ Korpri baru 30 kafilah, sekarang 88 kafilah. Artinya minat ASN  mengikuti MTQ setiap tahun semakin meningkat,” bebernya.

Sementara itu, Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran melalui Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Kalteng M Katma F Dirun mengatakan, MTQ Korpri tingkat nasional menjadi momen penting dan luar biasa bagi Korpri Kalteng.

“Kami bangga dan luar biasa ada 1.765 anggota Korpri se Indonesia hadir di Kota Palangka Raya untuk memperlombakan 9 cabang lomba,” bebernya.

Dia menjelaskan, Korpri Kalteng tidak megandalkan target pada gelaran MTQ tingkat nasional Korpri.

Baca Juga :  Ini Kata Gubernur, Tujuan Kalteng Semakin Berkah

Menurutnya. Gelaran MTQ KORPRI ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman tentang Al Quran sehingga bisa diterapkan dalam kehidupan sehari – hari.

“Kemudian silaturahmi, yang ketiga Menang kalah. Menang kalah itu belakangan, yang utamanya membangun sikap Qurani bagi anggota KORPRI,” terangnya.

Selain itu, Katma menyebut ajang MTQ Korpri ini sebagai ajang untuk memperkenalkan Kalteng.

“Dengan semakin banyak orang-orang masuk Palangka Raya, maka peredaran uang akan meningkat. Kita sebagai tuan rumah harus bisa menyajikan dann menginformasikan bahwa Palangka Raya Kalteng menarik untuk disajikan kepada tamu-tamu, diantaranya ada susur sungai air hitam, susur sungai Kahayan, Arboretum, Taman Sebangau,” bebernya.(hfz)

Terpopuler

Artikel Terbaru