34.6 C
Jakarta
Saturday, September 21, 2024

Kurangi Kemacetan, Dorong Masyarakat Gunakan Transportasi Massal

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Berbagai langkah dilakukan pemerintah untuk meningkatkan kualitas transportasi publik dan mengurangi kemacetan di wilayah setempat. Salah satunya dengan menyediakan transportasi massal seperti memanfaatkan Bus Rapid Transit (BRT).

Oleh karena itu, Penjabat (Pj) Wali Kota Palangkaraya, Hera Nugrahayu mengunjungi ke Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia (RI) bersama Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Palangkaraya, Alman P Pakpahan, di Jakarta Pusat, Rabu (21/2) pagi kemarin.

Pada kesempatan itu, Hera mengatakan dalam kunjungannya itu bertemu dengan salah satu direktur di sana yang sangat berpengalaman. Dalam hal bagaimana pemerintah atau pemerintah daerah mendorong untuk menyediakan sarana transportasi publik di daerah.

“Nah, ini sangat penting untuk di Kota Palangkaraya. Karena Kota Palangkaraya adalah kota yang demikian cepat berkembang, pertumbuhan penduduknya juga kan cepat, pertumbuhan kendaraannya juga cepat,” jelasnya saat dikonfirmasi media, Rabu (21/2).

Baca Juga :  500 Guru di Palangkaraya Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan

Pemimpin nomor satu di Pemerintah Kota Palangkaraya ini menjelaskan bahwa perkembangan panjang jalan itu tidak signifikan. Oleh karena itu, pihaknya perlu mempersiapkan dari sekarang bagaimana modal transportasi massal tersebut diimplementasikan. Pihaknya terus mendorong kesadaran masyarakat untuk menggunakan transportasi massal dalam aktivitas.

“Misalnya aktivitas ke sekolah, perkantoran, atau bahkan ke tempat-tempat pariwisata dan sarana prasarana publik lainnya. Karena beberapa waktu lalu pemko juga sudah melaunching 5 Bus Rapid Transit (BRT). Yang sudah kita operasikan untuk bisa mulai memberikan dorongan minat masyarakat untuk menggunakan transportasi massal. Mengurangi kendaraan pribadi yang digunakan di jalan,” ucapnya.

Menurut Hera, hal ini sangat penting. Artinya, pemerintah terus berupaya untuk menghindari dampak buruk, seperti tingginya tingkat kecelakaan lalu lintas dan lain sebagainya. Pemerintah Kota Palangkaraya merasa bertanggung jawab terkait hal ini.

Baca Juga :  Masa Jabatan Akan Berakhir, Wali Kota Palangkaraya Tegaskan Ini

“Kita akan dorong untuk segera diterapkan dan alhamdulillah Kementerian Perhubungan juga akan memberikan bantuan juga kepada kita,” pungkasnya. (ana/pri)

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Berbagai langkah dilakukan pemerintah untuk meningkatkan kualitas transportasi publik dan mengurangi kemacetan di wilayah setempat. Salah satunya dengan menyediakan transportasi massal seperti memanfaatkan Bus Rapid Transit (BRT).

Oleh karena itu, Penjabat (Pj) Wali Kota Palangkaraya, Hera Nugrahayu mengunjungi ke Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia (RI) bersama Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Palangkaraya, Alman P Pakpahan, di Jakarta Pusat, Rabu (21/2) pagi kemarin.

Pada kesempatan itu, Hera mengatakan dalam kunjungannya itu bertemu dengan salah satu direktur di sana yang sangat berpengalaman. Dalam hal bagaimana pemerintah atau pemerintah daerah mendorong untuk menyediakan sarana transportasi publik di daerah.

“Nah, ini sangat penting untuk di Kota Palangkaraya. Karena Kota Palangkaraya adalah kota yang demikian cepat berkembang, pertumbuhan penduduknya juga kan cepat, pertumbuhan kendaraannya juga cepat,” jelasnya saat dikonfirmasi media, Rabu (21/2).

Baca Juga :  500 Guru di Palangkaraya Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan

Pemimpin nomor satu di Pemerintah Kota Palangkaraya ini menjelaskan bahwa perkembangan panjang jalan itu tidak signifikan. Oleh karena itu, pihaknya perlu mempersiapkan dari sekarang bagaimana modal transportasi massal tersebut diimplementasikan. Pihaknya terus mendorong kesadaran masyarakat untuk menggunakan transportasi massal dalam aktivitas.

“Misalnya aktivitas ke sekolah, perkantoran, atau bahkan ke tempat-tempat pariwisata dan sarana prasarana publik lainnya. Karena beberapa waktu lalu pemko juga sudah melaunching 5 Bus Rapid Transit (BRT). Yang sudah kita operasikan untuk bisa mulai memberikan dorongan minat masyarakat untuk menggunakan transportasi massal. Mengurangi kendaraan pribadi yang digunakan di jalan,” ucapnya.

Menurut Hera, hal ini sangat penting. Artinya, pemerintah terus berupaya untuk menghindari dampak buruk, seperti tingginya tingkat kecelakaan lalu lintas dan lain sebagainya. Pemerintah Kota Palangkaraya merasa bertanggung jawab terkait hal ini.

Baca Juga :  Masa Jabatan Akan Berakhir, Wali Kota Palangkaraya Tegaskan Ini

“Kita akan dorong untuk segera diterapkan dan alhamdulillah Kementerian Perhubungan juga akan memberikan bantuan juga kepada kita,” pungkasnya. (ana/pri)

Terpopuler

Artikel Terbaru