Site icon Prokalteng

Alhamdulillah…Musim Hujan, Palangka Raya Tak Ada Genangan Air

alhamdulillahmusim-hujan-palangka-raya-tak-ada-genangan-air

PALANGKA
RAYA
,PROKALTENG.CO-Pada
tahun 2020 lalu, Pemerintah Kota Palangka Raya (Pemko) tetap melakukan
pembangunan infrastruktur terutama pembangunan drainase dan peningkatan ruas
jalan di beberapa titik. Dampak dari pembangunan itu kini dirasakan masyarakat.
Pasalnya, saat musim hujan tak terjadi genangan air.

Wali Kota
Palangka Raya Fairid Naparin menyampaikan saat ini ada tiga kawasan drainase
yang berfungsi secara optimal mencegah terjadinya genangan air apabila terjadi
hujan dengan intensitas tinggi. Pertama, di daerah Kelurahan Menteng Jalan
Temanggung Tilung, Kelurahan Bukit Tunggal Jalan Rajawali Kilometer enam, Jalan
Bandeng, Sapan, Badak dan yang terakhir di sekitar Kelurahan Panarung.

“Alhamdulillah
meskipun beberapa hari ini Kota Cantik dilanda cuaca hujan dengan intensitas
cukup tinggi, tapi di tiga kawasan ini tidak tergenang seperti pada tahun
sebelumnya,” ucapnya kepada Kalteng Pos, Minggu (17/1).

Dikatakanya,
faktor tidak terjadinya genangan air di tiga kawasan tersebut adalah selesainya
pembangunan drainase yang dibangun secara bertahap pada 2020 lalu. “Agar
drainase ini tetap kokoh dan tetap berfungsi dengan sebagaimana mestinya, saya
harap masyarakat setempat bisa membantu menjaga kebersihan drainase di lingkungannya
masing-masing,” tuturnya.

Sementara
itu salah satu warga Jalan Menteng XXV Zainab menyampaikan, memang selama
beberapa hari hujan yang terjadi di Kota Cantik tidak menyebabkan genangan air
di sepanjang ruas Jalan Temanggung Tilung tempat dirinya tinggal.

“Selama
seminggu ini alhamdulillah Jalan Temanggung Tilung tidak tergenang seperti
tahun lalu, di mana setiap hujan saja pasti menyebabkan genangan air di
sepanjang Jalan Tilung ini,” pungkasnya. 

Exit mobile version