26.7 C
Jakarta
Tuesday, September 17, 2024

Produksi Perikanan di Palangka Raya Meningkat Tipis, Pj Wali Kota Menilai Begini

PALANGKA RAYA, PROKALTENG. CO – Pj. Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu mengungkapkan bahwa produksi perikanan tangkap di wilayah Kota Palangka Raya menunjukkan kenaikan.

Hal itu  berdasarkan data statistik perikanan tangkap tahun 2023. Total produksi mencapai 5.205,38 ton, terdiri dari tangkapan di perairan umum seperti sungai, danau, dan rawa.

Dari jumlah tersebut, produksi perikanan di sungai tercatat sebesar 1.562,88 ton. Kemudian di danau sebesar 1.576,29 ton, dan di rawa mencapai 2.066,21 ton.  Kenaikan ini dibandingkan tahun sebelumnya tergolong kecil, yaitu hanya 1,08 ton atau 0,020 persen lebih tinggi dari tahun 2022.

Meski demikian, Hera menyebutkan bahwa ini tetap positif. Pihaknya berkomitmen untuk terus mendukung peningkatan produksi melalui berbagai program.

Baca Juga :  Satpol PP Palangkaraya Siap Dikritik, Asalkan Membangun

“Perikanan tangkap di Kota Palangka Raya masih menunjukkan tren positif. Kita akan terus meningkatkan produktifitas melalui berbagai program yang mendukung sektor perikanan,” ucapnya, Kamis (5/9/2024).

Lebih lanjut, Hera juga menyampaikan bahwa Kecamatan Sebangau berkontribusi besar dengan produksi ikan mencapai 1.111,07 ton. Ada 1.126 rumah tangga perikanan (RTP) nelayan yang turut serta dalam produksi ini, yang didominasi oleh tangkapan ikan lokal seperti Toman, Baung, dan Gabus.

Hera berharap dengan dukungan berkelanjutan, nelayan di Sebangau bisa lebih produktif. Dengan begitu, kesejahteraan mereka pun dapat meningkat.

“Kami berharap, dengan adanya perhatian dan dukungan terus menerus, para nelayan di Sabangau bisa lebih produktif dan kesejahteraan mereka meningkat,”ujarnya. (*ndo/hnd)

Baca Juga :  Panen 10.000 Ayam Broiler, Walikota Palangka Raya Berharap Ini

PALANGKA RAYA, PROKALTENG. CO – Pj. Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu mengungkapkan bahwa produksi perikanan tangkap di wilayah Kota Palangka Raya menunjukkan kenaikan.

Hal itu  berdasarkan data statistik perikanan tangkap tahun 2023. Total produksi mencapai 5.205,38 ton, terdiri dari tangkapan di perairan umum seperti sungai, danau, dan rawa.

Dari jumlah tersebut, produksi perikanan di sungai tercatat sebesar 1.562,88 ton. Kemudian di danau sebesar 1.576,29 ton, dan di rawa mencapai 2.066,21 ton.  Kenaikan ini dibandingkan tahun sebelumnya tergolong kecil, yaitu hanya 1,08 ton atau 0,020 persen lebih tinggi dari tahun 2022.

Meski demikian, Hera menyebutkan bahwa ini tetap positif. Pihaknya berkomitmen untuk terus mendukung peningkatan produksi melalui berbagai program.

Baca Juga :  Satpol PP Palangkaraya Siap Dikritik, Asalkan Membangun

“Perikanan tangkap di Kota Palangka Raya masih menunjukkan tren positif. Kita akan terus meningkatkan produktifitas melalui berbagai program yang mendukung sektor perikanan,” ucapnya, Kamis (5/9/2024).

Lebih lanjut, Hera juga menyampaikan bahwa Kecamatan Sebangau berkontribusi besar dengan produksi ikan mencapai 1.111,07 ton. Ada 1.126 rumah tangga perikanan (RTP) nelayan yang turut serta dalam produksi ini, yang didominasi oleh tangkapan ikan lokal seperti Toman, Baung, dan Gabus.

Hera berharap dengan dukungan berkelanjutan, nelayan di Sebangau bisa lebih produktif. Dengan begitu, kesejahteraan mereka pun dapat meningkat.

“Kami berharap, dengan adanya perhatian dan dukungan terus menerus, para nelayan di Sabangau bisa lebih produktif dan kesejahteraan mereka meningkat,”ujarnya. (*ndo/hnd)

Baca Juga :  Panen 10.000 Ayam Broiler, Walikota Palangka Raya Berharap Ini

Terpopuler

Artikel Terbaru