KUALA
PEMBUANG – Aktivitas masyarakat tentunya tidak lepas dari sarana transportasi.
Terutama untuk mempermudah pekerjaan sehari-hari di Kabupaten Seruyan. Selain
sering menggunakan angkutan darat dan air, saat ini ada alternatif lain untuk
masyarakat yang berkeinginan menggunakan sarana transportasi angkutan udara.
Oleh sebab itu, Kabupaten berjuluk Bumi Gawi Hatantiring di awal tahun 2020 ini
telah resmi membuka angkutan udara perintis dengan rute Kuala Pembuang-Banjarmasin
dan Palangka Raya.
Hal
tersebut disampaikan langsung oleh Wakil Bupati Seruyan Iswanti, usai
meresmikan penerbangan perdanan tujuan Banjarmasin, Jumat (24/1) lalu. Dia
mengatakan, bahwa dengan sarana angkutan tersebut, tentu dapat mempermudah
masyarakat di Kabupaten Seruyan.
“Alhamdulillah
di awal tahun 2020 ini, penerbangan perintis dari kota Kuala Pembuang ke
Banjarmasin sudah dimulai. Dalam satu minggu ada tiga kali penerbangan,”
kata Wakil Bupati Seruyan Iswanti saat itu.
Orang
nomor dua di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan ini, juga
menyampaikan harapannya, bahwa akses penerbangan angkutan udara di Bandar Udara Kelas III Kuala Pembuang
tersebut, ke depannya tidak hanya melayani rute terbatas saja, yakni
Banjarmasin dan Palangka Raya. Akan
tetapi jalur penerbangan lain seperti menuju Pulau Jawa juga bisa tersedia di
Kabupaten Seruyan ini. Sebab, mengingat
selama ini warga Seruyan yang ingin bepergian jauh selalu berangkat melalui
Kota Sampit, Pangkalan Bun, dan bahkan
Kota Palangka Raya.
“Untuk
penerbangan ini, ada tiga kali dalam seminggu. Rutenya Kuala Pembuang,
Banjarmasin dan Palangka Raya. Alhamdulillah kepada warga Seruyan yang susah
lewat darat sekarang bisa lewat udara dengan pesawat,” pungkasnya.
(ais/hen/iha/CTK)