Site icon Prokalteng

Budayakan Gemar Membaca, Pemkab Gelar Pemilihan Duta Baca

Staf Ahli, Tunjarsyah (dua dari kanan) saat mengikuti kegiatan di Gedung Serbaguna Kuala Pembuang, Kamis (22/8). (Foto : Prokom Seruyan)

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispursib) terus berinovasi dalam upaya membudayakan kegemaran membaca kepada anak-anak peserta didik.

Salah satunya, hal tersebut dibuktikan dengan menggelar kegiatan lomba pemilihan duta baca pelajar tingkat SLTA atau sederajat Se-Kabupaten Seruyan Tahun 2024. Kegiatan dibuka langsung oleh Staf Ahli H. Tunjarsyah mewakili Penjabat (Pj) Bupati Seruyan, Djainuddin Noor di Gedung Serbaguna Kuala Pembuang, Kamis (22/8).

“Salah satu upaya pemerintah daerah dalam membudayakan kegemaran membaca, yaitu melalui pemilihan duta sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2007 Tentang Perpustakaan,” kata Tunjarsyah.

Dia menjelaskan, bahwa pembudayaan kegemaran membaca dilakukan melalui gerakan yang melibatkan seluruh elemen masyarakat. Termasuk salah satunya adalah pelajar SLTA ata sederajat.

Dirinya berharap melalui kegiatan ini, dapat menjadi wadah untuk menanamkan mental, dalam mengembangkan kemampuan untuk menyampaikan ide dalam bentuk lisan dan tulisan.

“Tentunya bagi duta belajar yang terpilih di tingkat Kabupaten Seruyan dapat bersinergi dengan dinas terkait, komunitas literasi, dan stakeholder lainnya,”

Perlu diketahui, dalam kegiatan duta baca pelajar diikuti sebanyak 11 orang yang terbagi dalam 3 kecamatan yakni Kecamatan Seruyan Hilir, Seruyan Hilir Timur dan Kecamatan Hanau. (ais/hnd)

Exit mobile version