30.8 C
Jakarta
Thursday, July 3, 2025

Bupati Seruyan: Tiga Pilar Daerah Harus Bersatu Jaga Kondusifitas

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Momentum Hari Bhayangkara ke-79 dimanfaatkan Bupati Seruyan, Ahmad Selanorwanda, S.E., M.Si., untuk menegaskan pentingnya sinergi tiga pilar daerah dalam menjaga kondusifitas wilayah. Hal itu disampaikan saat menghadiri syukuran yang digelar di Mapolres Seruyan, Selasa (1/7/2025).

Hadir pula dalam acara tersebut Wakil Bupati Seruyan H. Supian, S.Ag., Ketua DPRD Zuli Eko Prasetyo, serta jajaran Forkopimda Kabupaten Seruyan. Dalam momen itu, Bupati juga berpartisipasi dalam aksi donor darah sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

“Selamat dan sukses untuk Polri, khususnya Polres Seruyan, yang merayakan HUT ke-79 Bhayangkara. Semoga Polri ke depan semakin baik, mantap, dan terwujud sebagai Polri untuk masyarakat demi keamanan dan kedamaian,” ucap Bupati dalam sambutannya.

Baca Juga :  Absen Tes SKD CPNS, 24 Orang Peserta Dianggap Gugur

Ia juga menegaskan pentingnya sinergitas antara pemda, TNI, Polri, dan masyarakat guna menciptakan situasi yang aman dan damai di Bumi Gawi Hatantiring.

“Kami dari pemerintah daerah mendukung sepenuhnya tugas kepolisian dalam menciptakan kondisi yang aman dan kondusif di Kabupaten Seruyan,” tambahnya.

Ahmad Selanorwanda menyoroti keberlangsungan pembangunan daerah di era otonomi, yang sangat bergantung pada kekuatan tiga pilar utama, yakni pemerintah, pemerintahan, dan masyarakat.

“Ketiga pilar ini harus saling mendukung untuk menciptakan kenyamanan bagi dunia usaha dan masyarakat,” ujarnya.

Ia pun menyampaikan bahwa komunikasi yang baik antara pemda dan investor menjadi salah satu kunci dalam menjaga ketertiban dan stabilitas.

“Kami akan selalu berkomunikasi dengan semua pihak untuk memastikan bahwa investasi dapat berjalan dengan baik dan aman,” tegasnya.

Baca Juga :  Awal Tahun, Harga Cabai Rawit di Seruyan Meroket Jadi Rp100 Ribu Per Kilogram

Mengakhiri sambutan, Bupati menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran kepolisian, seraya berharap Polri terus berkontribusi aktif dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045.

Acara syukuran Hari Bhayangkara ke-79 itu ditutup dengan doa bersama dan harapan untuk masa depan Kabupaten Seruyan yang lebih baik. (tim)

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Momentum Hari Bhayangkara ke-79 dimanfaatkan Bupati Seruyan, Ahmad Selanorwanda, S.E., M.Si., untuk menegaskan pentingnya sinergi tiga pilar daerah dalam menjaga kondusifitas wilayah. Hal itu disampaikan saat menghadiri syukuran yang digelar di Mapolres Seruyan, Selasa (1/7/2025).

Hadir pula dalam acara tersebut Wakil Bupati Seruyan H. Supian, S.Ag., Ketua DPRD Zuli Eko Prasetyo, serta jajaran Forkopimda Kabupaten Seruyan. Dalam momen itu, Bupati juga berpartisipasi dalam aksi donor darah sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

“Selamat dan sukses untuk Polri, khususnya Polres Seruyan, yang merayakan HUT ke-79 Bhayangkara. Semoga Polri ke depan semakin baik, mantap, dan terwujud sebagai Polri untuk masyarakat demi keamanan dan kedamaian,” ucap Bupati dalam sambutannya.

Baca Juga :  Absen Tes SKD CPNS, 24 Orang Peserta Dianggap Gugur

Ia juga menegaskan pentingnya sinergitas antara pemda, TNI, Polri, dan masyarakat guna menciptakan situasi yang aman dan damai di Bumi Gawi Hatantiring.

“Kami dari pemerintah daerah mendukung sepenuhnya tugas kepolisian dalam menciptakan kondisi yang aman dan kondusif di Kabupaten Seruyan,” tambahnya.

Ahmad Selanorwanda menyoroti keberlangsungan pembangunan daerah di era otonomi, yang sangat bergantung pada kekuatan tiga pilar utama, yakni pemerintah, pemerintahan, dan masyarakat.

“Ketiga pilar ini harus saling mendukung untuk menciptakan kenyamanan bagi dunia usaha dan masyarakat,” ujarnya.

Ia pun menyampaikan bahwa komunikasi yang baik antara pemda dan investor menjadi salah satu kunci dalam menjaga ketertiban dan stabilitas.

“Kami akan selalu berkomunikasi dengan semua pihak untuk memastikan bahwa investasi dapat berjalan dengan baik dan aman,” tegasnya.

Baca Juga :  Awal Tahun, Harga Cabai Rawit di Seruyan Meroket Jadi Rp100 Ribu Per Kilogram

Mengakhiri sambutan, Bupati menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran kepolisian, seraya berharap Polri terus berkontribusi aktif dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045.

Acara syukuran Hari Bhayangkara ke-79 itu ditutup dengan doa bersama dan harapan untuk masa depan Kabupaten Seruyan yang lebih baik. (tim)

Terpopuler

Artikel Terbaru