Site icon Prokalteng

Masyarakat Pulpis Serbu Pasar Murah

masyarakat-pulpis-serbu-pasar-murah

PULANG PISAU–Masyarakat Kabupaten Pulang Pisau antusias menyerbu
pasar murah yang diadakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulang Pisau di halaman
Gedung Pertemuan Umum (GPU) Handep Hapakat. Kegiatan tersebut dibuka oleh
Bupati Pulang Pisau Edy Pratowo.

Pasar murah digelar dalam rangka
menjelang hari Natal dan Tahun baru 2019. Puluhan menjajakan berbagai bahan
pokok seperti beras, bawang, hingga makanan ringan.

Edy Pratowo menyampaikan ada tiga
tempat yang diprioritas Disperindag dalam menggelar pasar murah ini yaitu di
Jabiren, Kahayan Tengah dan Kahayan Hilir. Hanya saja, tidak mungkin semuanya
langsung disambangi.

”Ya kita gilir setiap tahun di
tiga tempat tersebut, supaya masyarakat bisa merasakan manfaatnya,” ucap Edy
Pratowo.

Meskipun harga yang ditetapkan
selisih Rp2.000, namun barang yang ada ini bisa meringankan beban masyarakat
terkhsus yang ingin merayakan Natal. ”Kan banyak bahan pokok yang dicari, nah
dengan kehadiran pasar murah ini kan sedikit banyak membantu,” ujar Edy.

“Antusias masyarakat cukup
banyak, mudah-mudahan bisa bermanfaat, meski banyak keterbatasan dan lain hanya
saya memohon maaf atas nama pemerintah,” tandasnya. (ena/ila/nto)

Exit mobile version