Site icon Prokalteng

Targetkan 200 Orang Divaksinasi Selama Dua Hari

targetkan-200-orang-divaksinasi-selama-dua-hari

PURUK CAHU, PROKALTENG.CO – Vaksinasi massal yang berada di Kota
Puruk Cahu, Kecamatan Murung Kabupaten Murung Raya (Mura) berlangsung di MIS
Karya Pembangunan Jalan KH Ahmad Dahlan Puruk Cahu, Sabtu (22/5).

Vaksinasi yang berlangsung selama
dua hari dari tanggal 22-23 Mei 2021 ini diprioritaskan untuk lansia umur lebih
dari 60 tahu, sisanya untuk para guru.

Sekretaris Daerah Murung Raya
Hermon menyampaikan vaksinasi bagi lansia dan guru ini sudah terjadwal dan
jumlahnya sebanyak 200 orang.

“Dengan dilakukan vaksinasi
massal ini mengurai jumlah masyarakat yang akan menerima vaksin. Ini terus
jalan sesuai dengan target pemerintah pusat,” kata Sekda Hermon.

Berkesempatan hadir dalam
kegiatan tersebut serta meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi covid-19 ini,
Kasdim 1013/Mtw, Mayor Inf Mahsun Abadi bersama dengan Kapolres Mura, Kasatpol
PP dan Kadis kesehatan Suria Siri.

Dalam kesempatan tersebut, Mayor
Inf Mahsun Abadi berharap agar pelaksanaan vaksinasi tersebut berjalan dengan
baik dan lancar, yang diketahui bahwa akan berlangsung selama dua hari.

“Hari ini saya bersama
jajaran Pemerintah, Kapolres Mura yang tergabung pada Satgas Covid-19
berkesempatan dapat meninjau kegiatan vaksinasi ini dan mengikuti rangkaian
pembukaan, kita berharap masyarakat di Mura dapat diberikan kesehatan dan
terhindar dari penularan Covid-19 ini terlebih setelah menerima vaksin,”
ujarnya.

Pelaksanaan vaksinasi yang berada
di MIS Karya Pembangunan berjumlah 83 orang dan ditargetkan sebanyak 200 lansia
dan juga guru dapat menerima vaksinasi selama dua hari tersebut.

Seperti yang diketahui kegiatan
Vaksin Masal Covid-19 serentak untuk lansia umur lebih dari 60 Tahun di
Kabupaten Murung Raya akan berlangsung sejak pukul 09.00 – 14.00 WIB, pada hari
Sabtu dan Minggu.

Exit mobile version