31.7 C
Jakarta
Saturday, April 27, 2024

Isu Kayau Menyeruak, Masyarakat Diminta Tidak Terprovokasi

KASONGAN Peristiwa
penemuan mayat pelajar SD tanpa kepala, yang terjadi di Desa Tumbang Mahup
Kecamatan Katingan Hulu Kabupaten Katingan, kini menjadi perbincangan hangat
warga. Tak sedikit yang mengaitkan kejadian ini, dengan isu kayau atau
pemenggalan kepala.

Menyikapi hal ini Pemerintah
Kabupaten Katingan, melalui Badan Kesbang Pol Kabupaten Katingan mengingatkan
kepada warga Katingan, jangan terpengaruh atau terprovokasi dengan isu kayau
tersebut.

Hal ini ditegaskan Kepala
Badan Kesbang Pol Kabupaten Katingan Pransang melalui Kabid Kewaspadaan Wanto
kepada Kalteng Pos, Minggu (8/12).

Ditegaskan Wanto, isu kayau
yang dihembuskan itu tidak bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya. Untuk itu
jangan sampai terpancing dengan informasi tersebut. Lebih baik katanya, serahkan
kasus ini kepada aparat Kepolisian untuk mengungkapnya.

Baca Juga :  Terima SK, Bupati Minta CPNS dan PPPK Tunjukkan Kinerja Terbaik

“Kami yakin kepada
aparat Kepolisian pasti akan mengungkap kasus ini. Masyarakat tetap tenang dan
tetap melakukan aktifitas seperti biasa,” ujarnya.

Namun demikian, dengan
adanya kejadian ini dirinya tetap mengingatkan kepada masyarakat, untuk tetap
selalu waspada dan hati-hati.

“Jangan lengah untuk
melakukan pengawasan, terutama terhadap anak-anak kita. Sehingga hal-hal yang
tidak kita inginkan, tidak terjadi,” tandasnya.
(eri/uni/nto)

KASONGAN Peristiwa
penemuan mayat pelajar SD tanpa kepala, yang terjadi di Desa Tumbang Mahup
Kecamatan Katingan Hulu Kabupaten Katingan, kini menjadi perbincangan hangat
warga. Tak sedikit yang mengaitkan kejadian ini, dengan isu kayau atau
pemenggalan kepala.

Menyikapi hal ini Pemerintah
Kabupaten Katingan, melalui Badan Kesbang Pol Kabupaten Katingan mengingatkan
kepada warga Katingan, jangan terpengaruh atau terprovokasi dengan isu kayau
tersebut.

Hal ini ditegaskan Kepala
Badan Kesbang Pol Kabupaten Katingan Pransang melalui Kabid Kewaspadaan Wanto
kepada Kalteng Pos, Minggu (8/12).

Ditegaskan Wanto, isu kayau
yang dihembuskan itu tidak bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya. Untuk itu
jangan sampai terpancing dengan informasi tersebut. Lebih baik katanya, serahkan
kasus ini kepada aparat Kepolisian untuk mengungkapnya.

Baca Juga :  Terima SK, Bupati Minta CPNS dan PPPK Tunjukkan Kinerja Terbaik

“Kami yakin kepada
aparat Kepolisian pasti akan mengungkap kasus ini. Masyarakat tetap tenang dan
tetap melakukan aktifitas seperti biasa,” ujarnya.

Namun demikian, dengan
adanya kejadian ini dirinya tetap mengingatkan kepada masyarakat, untuk tetap
selalu waspada dan hati-hati.

“Jangan lengah untuk
melakukan pengawasan, terutama terhadap anak-anak kita. Sehingga hal-hal yang
tidak kita inginkan, tidak terjadi,” tandasnya.
(eri/uni/nto)

Terpopuler

Artikel Terbaru