23 C
Jakarta
Friday, September 13, 2024

Densus 88 Tangkap Teroris Simpatisan Al Qaeda, Pernah Rencanakan Teror di Singapura

PROKALTENG.CO-Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri kembali menangkap seorang terduga teroris Yudi Lukito Kurniawan (YLK) alias IS alias AT alias MAL alias AH. Penangkapan dilakukan di Desa Mongolato, Kecamatan Telaga, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo pada Rabu (21/8) pukul 15.29 WITA.

Juru Bicara Densus 88 Antiteror Polri Kombes Pol Aswin Siregar membernarkan penangkapan ini. Dia memastikan YLK merupakan simpatisan Al Qaeda.

“YLK merupakan WNI yang bergabung dengan kelompok teror Al Qaeda in the Arabian Peninsula (AQAP),” kata Aswin, Selasa (3/9).

Aswin mengatakan, YLK sudah cukup lama menjadi simpatisan Al Qaeda. Dia juga sudah pernah berniat melakukan aksi amaliyah.

“Pernah berencana melakukan aksi teror terhadap Bursa Efek Singapura pada tahun 2014,” imbuhnya.

Baca Juga :  Rumah Kontrakan Terduga Teroris di Karawang Digerebek, Seorang Pedagang Bubur Diamankan Densus 88

Dalam penangkapan ini, Densus menyita beberapa barang bukti. Di antaranya 1 lembar buletin dakwah Hizbut Tahrir Indonesia (HTI), 1 paspor atas nama YLK, dan 1 lembar dokumen pemeriksaan imigrasi Singapura. (jpg)

PROKALTENG.CO-Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri kembali menangkap seorang terduga teroris Yudi Lukito Kurniawan (YLK) alias IS alias AT alias MAL alias AH. Penangkapan dilakukan di Desa Mongolato, Kecamatan Telaga, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo pada Rabu (21/8) pukul 15.29 WITA.

Juru Bicara Densus 88 Antiteror Polri Kombes Pol Aswin Siregar membernarkan penangkapan ini. Dia memastikan YLK merupakan simpatisan Al Qaeda.

“YLK merupakan WNI yang bergabung dengan kelompok teror Al Qaeda in the Arabian Peninsula (AQAP),” kata Aswin, Selasa (3/9).

Aswin mengatakan, YLK sudah cukup lama menjadi simpatisan Al Qaeda. Dia juga sudah pernah berniat melakukan aksi amaliyah.

“Pernah berencana melakukan aksi teror terhadap Bursa Efek Singapura pada tahun 2014,” imbuhnya.

Baca Juga :  Rumah Kontrakan Terduga Teroris di Karawang Digerebek, Seorang Pedagang Bubur Diamankan Densus 88

Dalam penangkapan ini, Densus menyita beberapa barang bukti. Di antaranya 1 lembar buletin dakwah Hizbut Tahrir Indonesia (HTI), 1 paspor atas nama YLK, dan 1 lembar dokumen pemeriksaan imigrasi Singapura. (jpg)

Terpopuler

Artikel Terbaru