26.1 C
Jakarta
Friday, April 19, 2024

Pemudik Melalui Terminal WA Gara Lebih Memilih Perjalanan Sore

PALANGKA RAYA – Semakin dekat waktu lebaran, jumlah pemudik yang
melalui Terminal Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) WA Gara Palangka Raya terus
meningkat. Sebagian besar pemudik terlihat lebih memilih perjalanan pada sore
hari.

Sementara pada pagi hari, jumlah
penumpang yang menggunakan bus di terminal tersebut masih terlihat cukup sepi. Seperti
yang terlihat Jumat (31/5/2019).

Saat pagi sekitar pukul 08.30 WIB
terminal masih terlihat sangat sepi. Penumpang yang sedang menunggu
keberangkatan pun hanya terlihat sekitar 10 orang saja dan bus yang terparkir
di depan pun hanya 1 unit.

Tetapi pemandangan berbeda saat
sore hari, mulai sekitar pukul 15.00 WIB. Ratusan penumpang terlihat memenuhi
ruang tunggu terminal. Bahkan kursi tempat tunggu pun terlihat penuh.

Baca Juga :  Antisipasi Permainan, Tim Kawal Perolehan Suara Sugianto-Edy di Kapuas

Pantauan kaltengpos.co pada Jumat
sore, setidaknya 6 unit bus terparkir menunggu jadwal keberangkatan dengan
tujuan Sampit dan Pangkalan Bun.

“Iya, kalau sore memang
tujuan Sampit-Pangkala Bun,” kata Koordinator Regu III Balai Pengelolaan
Transportasi Darat (BPTD) XVI Terminal WA Gara Palangka Raya, Septianus Yakup.

Mulai ramainya penumpang di
terminal yang berada di lingkar luar itu juga diakui salah para pedagang
asongan.

Siti, salah seorang pedagang
asongan mengakui sejak beberapa hari terakhir jumlah penumpang meningkat cukup
drastis dibanding hari biasa. Hal itu pun berdampak terhadap penjualan
dagangannya.

“Alhamdulillah, pendapatan
juga meningkat, tapi nominalnya tidak usah saya sebutkan ya, memang ramai
beberapa hari terakhir ini, biasanya sore begini hanya 2-4 bus saja, tapi ini
sampai 6 bus,” kata Siti seraya menunjuk bus yang terparkir kepada kaltengpos.co.

Baca Juga :  Bupati Ajak Karang Taruna Membantu Masyarakat dan Pemerintah Daerah

Sementara Rani, salah seorang
penumpang bus tujuan Pangkalan Bun, kepada kaltengpos.co
mengaku dirinya bersama 2 temannya lebih memilih perjalanan pada sore hari.

“Lebih enak perjalanan sore
dan malam, jadi pagi sampai. Kami bertiga ke Pangkalan Bun. Ini pulang kan mau
lebaran sama keluarga di sana, wajib lah lebaran ngumpul sama keluarga,”
kata Rani si perempuan berjilbab hitam ini sambil tersenyum. (atm/ol/nto)

PALANGKA RAYA – Semakin dekat waktu lebaran, jumlah pemudik yang
melalui Terminal Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) WA Gara Palangka Raya terus
meningkat. Sebagian besar pemudik terlihat lebih memilih perjalanan pada sore
hari.

Sementara pada pagi hari, jumlah
penumpang yang menggunakan bus di terminal tersebut masih terlihat cukup sepi. Seperti
yang terlihat Jumat (31/5/2019).

Saat pagi sekitar pukul 08.30 WIB
terminal masih terlihat sangat sepi. Penumpang yang sedang menunggu
keberangkatan pun hanya terlihat sekitar 10 orang saja dan bus yang terparkir
di depan pun hanya 1 unit.

Tetapi pemandangan berbeda saat
sore hari, mulai sekitar pukul 15.00 WIB. Ratusan penumpang terlihat memenuhi
ruang tunggu terminal. Bahkan kursi tempat tunggu pun terlihat penuh.

Baca Juga :  Antisipasi Permainan, Tim Kawal Perolehan Suara Sugianto-Edy di Kapuas

Pantauan kaltengpos.co pada Jumat
sore, setidaknya 6 unit bus terparkir menunggu jadwal keberangkatan dengan
tujuan Sampit dan Pangkalan Bun.

“Iya, kalau sore memang
tujuan Sampit-Pangkala Bun,” kata Koordinator Regu III Balai Pengelolaan
Transportasi Darat (BPTD) XVI Terminal WA Gara Palangka Raya, Septianus Yakup.

Mulai ramainya penumpang di
terminal yang berada di lingkar luar itu juga diakui salah para pedagang
asongan.

Siti, salah seorang pedagang
asongan mengakui sejak beberapa hari terakhir jumlah penumpang meningkat cukup
drastis dibanding hari biasa. Hal itu pun berdampak terhadap penjualan
dagangannya.

“Alhamdulillah, pendapatan
juga meningkat, tapi nominalnya tidak usah saya sebutkan ya, memang ramai
beberapa hari terakhir ini, biasanya sore begini hanya 2-4 bus saja, tapi ini
sampai 6 bus,” kata Siti seraya menunjuk bus yang terparkir kepada kaltengpos.co.

Baca Juga :  Bupati Ajak Karang Taruna Membantu Masyarakat dan Pemerintah Daerah

Sementara Rani, salah seorang
penumpang bus tujuan Pangkalan Bun, kepada kaltengpos.co
mengaku dirinya bersama 2 temannya lebih memilih perjalanan pada sore hari.

“Lebih enak perjalanan sore
dan malam, jadi pagi sampai. Kami bertiga ke Pangkalan Bun. Ini pulang kan mau
lebaran sama keluarga di sana, wajib lah lebaran ngumpul sama keluarga,”
kata Rani si perempuan berjilbab hitam ini sambil tersenyum. (atm/ol/nto)

Terpopuler

Artikel Terbaru