PALANGKA
RAYA, KALTENGPOS.CO – Menindaklanjuti hasil rapat koordinasi (Rakor) bersama
Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian via Video Conference (Vicon), Kamis
(22/10) lalu, Tim Satuan Tugas (Satgas)
Covid-19 Kota Palangka Raya langsung melaksanakan rapat seluruh divisi di
Kantor Wali Kota, Jumat (23/10) kemarin.
Ketua Tim
Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya, Fairid Naparin melalui Ketua Hariannya, Emi
Abriyani mengatakan, rapat yang dilakukan tersebut untuk menyikapi hasil rakor terkait
ditetapkannya libur cuti bersama Maulid Nabi Muhammad SAW pada tanggal 28
Oktober – 1 November.
“Jadi
untuk menindaklanjuti hasil Vicon sebelumnya, kita memang merapatkan dalam
rangka kesiapan menghadapi cuti bersama dari tanggal 28 Oktober sampai dengan 1
November. Selain itu juga menyikapi perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW,”
kata Emi Abriyani.
Lanjut Emi,
dalam hal itu tentunya
Tim Satgas akan tetap melakukan pengawasan terhadap aktivitas masyarakat
berlibur di tempat
wisata.
Dengan demikian jelasnya, hal tersebut harus disikapi pihaknya selaku Tim
Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya.
“Karena
kita ini cuti bersama, jadi biasa kan terjadi pengumpulan masa pada daerah-daerah wisata. jJdi
itu yang harus disikapi, dan kita dari Satgas ini mengatur supaya jangan
terjadi kenaikan klaster,” ujarnya.
Untuk itu, ia pun berharap agar hal tersebut bisa diantisipasi, sehingga
tidak terjadi kenaikan klaster di Kota Palangka Raya.
“Karena biasa kalau pada hari Sabtu, Minggu
itu biasanya ada yang terkonfirmasi positif karena liburan keluarga. Atau nongkrong di mana
dan itu biasanya akan ada yang terkonfirmasi positif. Nanti itu yang akan kita
tahan supaya jangan terjadi,” pungkasnya.