PALANGKA RAYA – Mendekati Natal dan tahun baru 2020,
Pemko Palangka Raya meningkatkan pelayanan publik di bidang transportasi.
Terlebih lagi, di momentum libur di hari besar tersebut kerap digunakan
masyarakat sebagai ajang untuk berwisata bersama keluarga.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Palangka Raya Eldy
mengatakan, pihaknya bersama instansi terkait melaksanakan Inspeksi
Keselamatan (Ramp Check) dalam rangka persiapan menjelang libur Natal dan tahun baru. Targetnya, di Dermaga Wisata Kereng
Bengkirai dan Terminal Mihing Manasa.
Saat pengecekan, pihaknya menemukan beberapa persoalan
yang patut segera diselesaikan demi memberikan rasa aman dan nyaman bagi para
pengguna moda wisata.
Dikatakannya, jumlah total kapal
wisata keseluruhan yang beroperasi 11 unit. Hanya saja, perizinan masih belum ada. Sedangkan
untuk perahu kayuh motif bebek, klotok, dan longboat speed, diberlakukan penertiban izin trayeknya. “Kapal penyeberangan yang ada di dermaga secara keseluran kami cek. Mulai dari ketersediaan pelampung
keselamatan, sampai dengan alat komunikasi,†ungkap Eldy.
Di terminal, tim gabungan Polresta Palangka Raya, Jasa Raharja dan
TNI melakukan pemeriksaan mulai dari SIM, izin
trayek, dan buku uji kir. Selain itu lampu sent kendaraan, lampu jarak dekat/jauh,
rem, dan ban. “Total
keseluruhan taksi angkot yang beroperasi berjumlah
148 unit. Namun
saat pengecekan hanya terdapat 32 unit. Yang memenuhi standar layak
jalan hanya satu unit,†terangnya.
Pihaknya berharap, bagi kendaraan
dan kapal yang kena sanksi atau teguran agar cepat diselesaikan perizinan dan kelayakan unit operasinya.
“Selain itu, ini tentu akan menciptakan
rasa aman dan nyaman bagi para penumpang jika segala sesuatunya lengkap,†pungkasnya. (*pra/iha/CTK)