PALANGKA
RAYA
โ Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalteng, melakukan sosialisasi
pemutakhiran data dengan memperhatikan protokol kesehatan. Dalam sosialiasasi
tersebut yang diudang media, baik cetak, online, maupun elektornik.
โIni salah satu langkah sosialisasi di era new
normal dengan memperhatikan protokol covid-19. Semua harus taat protokol
kesehatan baik petugas maupun peserta pemilu,โ kata Ketua KPU Kalteng
Harmain Ibrahim.
Dia mengatakan, setiap tahapan yang dialakukan oleh KPU harus
memperhatikan protokol kesehatan. Sebab, KPU tidak ingin nanti ada klaster baru
penyevaran covid-19, yakni klaster Pilgub atau Pilkada.
โDalam PKPU new normal yang diutamakan adalah
keselamatan dan kesehatan petugas KPU dan masyarakat. Karena itu setiap tahapan
yang dilaksanakan KPU harus mengikuti protokol penanganan covid-19. Begitu juga
hari ini kita sosialisasi terbatas dengan media, karena media ini sumber
informasi masyarakat,โ pungkasnya.