PALANGKA
RAYA–Dewan
Adat Dayak (DAD) Kalteng menyerahkan kartu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS)
Kesehatan kepada ratusan damang dan mantir di wilayah Kabupaten Pulang Pisau. Kartu
tersebut diserahkan secara simbolis oleh Ketua Umum DAD Kalteng H Agustiar
Sabran yang diwakili Ketua DAD Kalteng Parada LKDR kepada Ketua DAD Pulang
Pisau Edvin Mandala, di Betang Hapakat, Jalan RTA Milono, Palangka Raya, Senin
(2/12).
“Ini adalah BPJS
Kalteng BERKAH yang merupakan salah satu bentuk perhatian DAD Kalteng kepada
damang dan mantir. Ini masih untuk wilayah Pulang Pisau. Beberapa daerah lain sedang
berproses. Ada juga yang sudah ditangani langsung oleh daerahnya
masing-masing,†kata Parada diamini pengurus DAD Kalteng lainnya, Wilhan Dohong
dan Heronika Rahan.
Sementara itu, Edvin Mandala
menyambut positif perhatian Pemerintah Provinsi Kalteng melalui DAD Kalteng.
Bahkan ia berharap DAD makin kukuh sebagai lembaga yang menaungi
lembaga-lembaga lainnya, untuk membawa nama Dayak dan Kalteng sebagai tuan
rumah di negeri sendiri, serta mampu sejajar dengan daerah lain.
Legislator kawakan ini
juga menjelaskan bahwa DAD Pulang Pisau terus memerhatikan keberadaan perangkat
adat seperti damang dan mantir. DAD memperjuangkan agar posisi damang dan mantir
mendapat tempat yang selayaknya di tengah masyarakat.
“Kami juga terus membangun organisasi dan
program kerja DAD. Salah satunya dengan membangun betang di Desa Bereng,†pungkasnya.
(ron/ce/ala)