Bulan
depan, Indonesia akan menyambut Hari Kemerdekaan 17 Agustus. Tak ada salahnya,
mulai sekarang Anda sudah mulai memilih padu padan fashion yang akan dikenakan.
Dominasi warna merah dan putih tentunya akan menambah semangat di bulan
kemerdekaan.
Lewat
koleksi bertema Pedro Independently Stylish, dalam rangka memperingati hari
Kemerdekaan Indonesia yang ke-75 tahun merupakan resonansi untuk menghargai dan
meneruskan perjuangan para pahlawan nasional Indonesia dalam memperjuangkan
keadilan. Koleksi ini akan menjadi inspirasi dari semangat perjuangan melalui
tampilan penuh gaya.
Anda
bisa menggunakan sepasang sepatu dan tas dengan warna merah putih. Setiap koleksi
dipadukan dengan modern dan gaya. Misalnya pilihlah sneakers dengan unsur warna
merah putih.
Sneakers
kini tak hanya digunakan untuk acara kasual. Saat ini sneakers pun dapat
dipadupadankan dengan busana yang dikenal hanya digunakan dalam kesempatan
formal, misalnya batik, sehingga para pemakainya tetap bisa mengekspresikan
kebanggaannya terhadap Indonesia melalui penampilan yang modern.
“Kini
saatnya tiap individu merdeka merayakan jati dirinya melalui pernyataan
berbusana. Bagaimana menunjukkan dukungan terhadap nilai-nilai dasar masyarakat
dan kebanggaan mereka kepada Indonesia, salah satunya melalui gaya fashion yang
memberikan kemerdekaan berekspresi serta merayakan individualitas dari para
pemakainya,†kata Brand Representative Pedro Sarah Angela, saat diwawancarai
JawaPos.com, Minggu (19/7)
Atau
bisa memilih carrier bag lucu dalam padu padan fashion. Carrier bag berbahan
kanvas bisa menjadi pilihan untuk menjaga lingkungan dan keberlanjutan, karena
dapat digunakan lagi untuk keperluan lain.
Dia
berharap dengan mengenakan fashion bernuansa merah-putih, Indonesia pun akan
lebih kuat berjuang bersama menghadapi tantangan situasi pandemi Covid-19 yang
berlangsung saat ini. “Sehingga kita tetap semangat dalam melawan pandemi ini,â€
katanya. (*)