26.1 C
Jakarta
Thursday, April 25, 2024

Pemko Harus Ikut Memerhatikan serta Berperan Bersama PMI

PALANGKA RAYA- Ketua DPRD Kota Palangka Raya
Sigit K Yunianto mengatakan, keberadaan unit transfusi darah PMI telah diakui
oleh banyak pihak, di mana telah memberikan banyak manfaat dan pertolongan bagi
para pasien atau penderita yang membutuhkan darah, karena di sanalah jantung
para pasien.

“Untuk itu Pemko harus ikut memperhatikan
serta berperan bersama PMI,” jelasnya kepada awak media, Rabu, (5/2).

Menurut Sigit, PMI Kota Palangka Raya
merupakan mitra kerja pemerintah yang bergerak pada bidang kemanusiaan terutama
tugas-tugas kepalangmerahan diantaranya yaitu kesiapsiagaan bantuan dan penanggulangan
bencana dalam hal memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Sebagai mitra kerja pemerintah urai Sigit,
maka PMI juga perlu mendapatkan perhatian, sehingga pemerintah akan mengetahui
apa yang menjadi permasalahan PMI di dalam melaksanakan tugasnya. Misalkan
terkendala pada sarana, harap agar disampaikan.

Baca Juga :  Kunker ke Kalampangan, Dalami Laporan Masyarakat Soal Sengketa Lahan

“Setelah saya melaksanakan donor darah pada
beberapa waktu lalu, pihak PMI juga menyampaikan jika saat ini masih minim
kesadaran masyarakat untuk melakukan donor darah,” tutur Politikus PDI
Perjuangan tersebut.

Padahal ucap Sigit, kegiatan mendonor darah
akan banyak manfaat yang didapat, diantaranya menurunkan resiko penyakit
jantung, menurunkan resiko kanker, membantu menurunkan berat badan, mendeteksi
tanda-tanda penyakit serius, dan tentu akan membuat badan menjadi lebih sehat
secara psikologis serta memperlanjang usia.

“Saya selaku Ketua DPRD Kota Palangka Raya
mengajak masyarakat untuk meluangkan waktu untuk melaksanakan donor darah, demi
membantu organisasi PMI kita dalam menyiapkan stok darah bagi para pasien yang
sangat membutuhkan,” ucapnya. (pra/ari/dar)

Baca Juga :  Dewan: Awasi HET secara Ketat

PALANGKA RAYA- Ketua DPRD Kota Palangka Raya
Sigit K Yunianto mengatakan, keberadaan unit transfusi darah PMI telah diakui
oleh banyak pihak, di mana telah memberikan banyak manfaat dan pertolongan bagi
para pasien atau penderita yang membutuhkan darah, karena di sanalah jantung
para pasien.

“Untuk itu Pemko harus ikut memperhatikan
serta berperan bersama PMI,” jelasnya kepada awak media, Rabu, (5/2).

Menurut Sigit, PMI Kota Palangka Raya
merupakan mitra kerja pemerintah yang bergerak pada bidang kemanusiaan terutama
tugas-tugas kepalangmerahan diantaranya yaitu kesiapsiagaan bantuan dan penanggulangan
bencana dalam hal memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Sebagai mitra kerja pemerintah urai Sigit,
maka PMI juga perlu mendapatkan perhatian, sehingga pemerintah akan mengetahui
apa yang menjadi permasalahan PMI di dalam melaksanakan tugasnya. Misalkan
terkendala pada sarana, harap agar disampaikan.

Baca Juga :  Kunker ke Kalampangan, Dalami Laporan Masyarakat Soal Sengketa Lahan

“Setelah saya melaksanakan donor darah pada
beberapa waktu lalu, pihak PMI juga menyampaikan jika saat ini masih minim
kesadaran masyarakat untuk melakukan donor darah,” tutur Politikus PDI
Perjuangan tersebut.

Padahal ucap Sigit, kegiatan mendonor darah
akan banyak manfaat yang didapat, diantaranya menurunkan resiko penyakit
jantung, menurunkan resiko kanker, membantu menurunkan berat badan, mendeteksi
tanda-tanda penyakit serius, dan tentu akan membuat badan menjadi lebih sehat
secara psikologis serta memperlanjang usia.

“Saya selaku Ketua DPRD Kota Palangka Raya
mengajak masyarakat untuk meluangkan waktu untuk melaksanakan donor darah, demi
membantu organisasi PMI kita dalam menyiapkan stok darah bagi para pasien yang
sangat membutuhkan,” ucapnya. (pra/ari/dar)

Baca Juga :  Dewan: Awasi HET secara Ketat

Terpopuler

Artikel Terbaru