25.6 C
Jakarta
Saturday, November 23, 2024

Legislator Gumas Minta Kontraktor Utamakan Kualitas, Bukan Keuntungan

KUALA KURUN, PROKALTENG.CO – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) mengingatkan seluruh kontraktor yang mengerjakan proyek fisik di wilayah setempat pada tahun anggaran 2024 agar melaksanakan tugasnya dengan baik dan tepat guna.

“Proyek-proyek fisik di Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD), baik yang bernilai ratusan juta hingga miliaran rupiah, yang bersumber dari APBD Kabupaten, APBD Provinsi, dan APBN, harus dikerjakan dengan benar. Jangan asal-asalan,” tegas Anggota DPRD Gumas, Evandi Juang, Senin (16/9/2024).

Politisi Partai Nasional Demokrat (NasDem) ini mengingatkan agar kontraktor tidak hanya fokus mengejar keuntungan, tetapi juga harus mengutamakan kualitas hasil pekerjaan.

“Kalau hanya mengejar keuntungan besar, dampaknya bisa pada kualitas pekerjaan yang buruk dan mengecewakan. Kontraktor yang baik seharusnya mengutamakan kualitas pekerjaan dan menyelesaikannya tepat waktu,” jelasnya.

Baca Juga :  Kaum Milenial Diajak Terjun ke Dunia Pertanian untuk Meningkatkan Kesejahteraan

Sebagai legislator dari daerah pemilihan (dapil) III yang mencakup Kecamatan Tewah, Kahayan Hulu Utara, Damang Batu, dan Miri Manasa, Evandi juga menekankan agar kontraktor yang terbukti menghasilkan pekerjaan buruk tidak diberikan proyek lagi di masa depan.

“Proyek diberikan agar hasilnya baik dan selesai tepat waktu. Sangat disayangkan jika uang sudah dikeluarkan, tetapi hasilnya tidak sesuai dengan harapan masyarakat,” pungkasnya. (nya)

KUALA KURUN, PROKALTENG.CO – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) mengingatkan seluruh kontraktor yang mengerjakan proyek fisik di wilayah setempat pada tahun anggaran 2024 agar melaksanakan tugasnya dengan baik dan tepat guna.

“Proyek-proyek fisik di Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD), baik yang bernilai ratusan juta hingga miliaran rupiah, yang bersumber dari APBD Kabupaten, APBD Provinsi, dan APBN, harus dikerjakan dengan benar. Jangan asal-asalan,” tegas Anggota DPRD Gumas, Evandi Juang, Senin (16/9/2024).

Politisi Partai Nasional Demokrat (NasDem) ini mengingatkan agar kontraktor tidak hanya fokus mengejar keuntungan, tetapi juga harus mengutamakan kualitas hasil pekerjaan.

“Kalau hanya mengejar keuntungan besar, dampaknya bisa pada kualitas pekerjaan yang buruk dan mengecewakan. Kontraktor yang baik seharusnya mengutamakan kualitas pekerjaan dan menyelesaikannya tepat waktu,” jelasnya.

Baca Juga :  Kaum Milenial Diajak Terjun ke Dunia Pertanian untuk Meningkatkan Kesejahteraan

Sebagai legislator dari daerah pemilihan (dapil) III yang mencakup Kecamatan Tewah, Kahayan Hulu Utara, Damang Batu, dan Miri Manasa, Evandi juga menekankan agar kontraktor yang terbukti menghasilkan pekerjaan buruk tidak diberikan proyek lagi di masa depan.

“Proyek diberikan agar hasilnya baik dan selesai tepat waktu. Sangat disayangkan jika uang sudah dikeluarkan, tetapi hasilnya tidak sesuai dengan harapan masyarakat,” pungkasnya. (nya)

Terpopuler

Artikel Terbaru