PANGKALAN BUN – Para pedagang pasar di
Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) rencananya akan melakukan rapid test
massal kembali. Tes cepat ini diperuntukan bagi para pedagang yang belum saja.
Diperkirakan 1.131 pedagang belum mengikuti dengan berbagai alasan.
“Kami akan
segera melakukan rapid test kepada para pedagang Pasar Indrasari dan pasar
lainnya. Kami masih berkoordinasi dengan Dinkes Kobar,” kata Kepala Dinas
Perindustrian Perdagangan Koperasi (Disperindagop) dan UMKM Kobar, Muhammad
Yadi.
Menurutnya,
jumlah tersebut dinilai cukup banyak yang mengikuti. Mengingat sebelumnya hanya
berjumlah 1010 pedagang yang mengikuti dan ditemukan 16 pedagang reaktif.
Tentunya dengan pengecekan
ini bisa memberikan dampak rasa aman bagi masyarakat yang melakukan transaksi
jual beli. Karena pasar dinilai sangat rawan penyebaran Covid-19.
“Langkah
ini sendiri sebagai bagian komitmen untuk memutus rantai penyebaran yang saat
ini sudah terjadi 74 kasus diwilayah Kobar. Kami minta agar pedagang nantinya
yang tidak hadir sebelumnya bisa mengikuti,” ujarnya.
Selain itu
berbagai langkah juga sudah dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19 di pasar.
Para pedagang dan penjual diminta menggunakan masker pada saat melakukan
transaksi atau berada di areal tersebut. Apabila nantinya ditemukan tidak
diperkenankan masuk ataupun melakukan transaksi jual beli.