NANGA BULIK, PROKALTENG.CO – Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Lamandau menggelar turnamen sepak bola U-12 di Lapangan Sepak Bola Kartawana, Kelurahan Nanga Bulik, Kecamatan Bulik, Kamis (19/12/2024).
Ketua Askab PSSI Lamandau periode 2022-2026, Novel, menjelaskan bahwa pembinaan sepak bola di Indonesia dilakukan secara berjenjang, mulai dari usia 10, 12, 15, hingga 17 tahun. Setelah itu, pemain muda memiliki peluang untuk melanjutkan ke Elite Pro Academy atau akademi milik klub profesional.
“Di Kabupaten Lamandau, terdapat banyak talenta muda yang belum terfasilitasi. Melalui turnamen U-12 ini, PSSI hadir untuk memberikan wadah bagi mereka,” ujarnya.
Novel berharap kegiatan ini mampu mendorong pertumbuhan Sekolah Sepak Bola (SSB) di daerah untuk memajukan sepak bola nasional, khususnya di Lamandau.
“Kami berharap dapat menyelenggarakan turnamen serupa dengan kategori usia lain seperti U-15 atau U-17 pada tahun depan,” tambahnya.
Turnamen U-12 ini secara resmi dibuka oleh Ketua Askab PSSI Lamandau, Nozul. Sebanyak 16 tim berkompetisi untuk memperebutkan posisi juara I hingga IV, piagam penghargaan, dan uang pembinaan.
Ketua pelaksana, Rejo Wahyu Suryanto, mengungkapkan bahwa peserta terdiri dari tim sepak bola kelompok umur (KU) 12 dari berbagai wilayah di Kabupaten Lamandau.
“Pertandingan menggunakan sistem gugur dengan durasi 30 menit (dua babak, masing-masing 15 menit) dan istirahat selama lima menit,” jelasnya.
Rejo menambahkan, turnamen ini bertujuan menjadi wadah pembinaan sepak bola tingkat kabupaten, menggali potensi anak-anak, serta memberikan aktivitas positif yang bermanfaat.
“Ke depan, kami berencana membentuk SSB Lamandau di bawah naungan PSSI untuk mencetak bibit unggul usia dini,” pungkasnya. (bib)