29.6 C
Jakarta
Saturday, October 19, 2024

Kesadaran Masyarakat Kunci Ciptakan Lingkungan Bersih

KUALA KURUN, PROKALTENG.CO – Menciptakan lingkungan bersih dan sehat bukan hanya tanggung jawab Pemerintah Daerah (Pemda), tetapi juga memerlukan peran aktif dari masyarakat. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas mengajak warga untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.

Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas, Sahriah, menekankan pentingnya kolaborasi masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

“Kesadaran individu sangat penting. Mari kita buang sampah pada tempatnya. Ini adalah langkah awal untuk menunjukkan kepedulian kita terhadap kebersihan lingkungan,” ungkapnya, Kamis (17/10/2024).

Sahriah, yang juga merupakan Srikandi dari Partai Gerindra, mengingatkan bahwa kesadaran untuk menjaga kebersihan harus dimulai dari diri sendiri. Lingkungan yang bersih dan sehat hanya dapat terwujud jika setiap individu berkomitmen untuk tidak membuang sampah sembarangan.

Baca Juga :  Orang Tua Diminta Batasi Penggunaan Gadget pada Anak

“Jika kita masih membuang sampah sembarangan, itu menunjukkan bahwa kesadaran masyarakat masih rendah,” tuturnya.

Dia juga mencatat bahwa meskipun pemerintah telah menyediakan tempat pembuangan sampah, masih ada segelintir warga yang tidak memanfaatkannya.

“Bak sampah sudah disediakan, namun sayangnya tidak semua warga memanfaatkannya. Kita perlu meningkatkan kesadaran bersama,” tegas Sahriah.

Untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat, Sahriah mengusulkan perlu adanya pungutan retribusi kebersihan persampahan. Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) Kabupaten Gunung Mas dan mengoptimalkan pengelolaan sampah.

“Dengan adanya pungutan retribusi kebersihan, kita tidak hanya menjaga lingkungan, tetapi juga mendukung peningkatan PAD dari sektor kebersihan,” ungkapnya. (nya)

KUALA KURUN, PROKALTENG.CO – Menciptakan lingkungan bersih dan sehat bukan hanya tanggung jawab Pemerintah Daerah (Pemda), tetapi juga memerlukan peran aktif dari masyarakat. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas mengajak warga untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.

Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas, Sahriah, menekankan pentingnya kolaborasi masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

“Kesadaran individu sangat penting. Mari kita buang sampah pada tempatnya. Ini adalah langkah awal untuk menunjukkan kepedulian kita terhadap kebersihan lingkungan,” ungkapnya, Kamis (17/10/2024).

Sahriah, yang juga merupakan Srikandi dari Partai Gerindra, mengingatkan bahwa kesadaran untuk menjaga kebersihan harus dimulai dari diri sendiri. Lingkungan yang bersih dan sehat hanya dapat terwujud jika setiap individu berkomitmen untuk tidak membuang sampah sembarangan.

Baca Juga :  Orang Tua Diminta Batasi Penggunaan Gadget pada Anak

“Jika kita masih membuang sampah sembarangan, itu menunjukkan bahwa kesadaran masyarakat masih rendah,” tuturnya.

Dia juga mencatat bahwa meskipun pemerintah telah menyediakan tempat pembuangan sampah, masih ada segelintir warga yang tidak memanfaatkannya.

“Bak sampah sudah disediakan, namun sayangnya tidak semua warga memanfaatkannya. Kita perlu meningkatkan kesadaran bersama,” tegas Sahriah.

Untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat, Sahriah mengusulkan perlu adanya pungutan retribusi kebersihan persampahan. Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) Kabupaten Gunung Mas dan mengoptimalkan pengelolaan sampah.

“Dengan adanya pungutan retribusi kebersihan, kita tidak hanya menjaga lingkungan, tetapi juga mendukung peningkatan PAD dari sektor kebersihan,” ungkapnya. (nya)

Terpopuler

Artikel Terbaru