PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Tengah, H. Nuryakin, membuka kegiatan Forum Pemangku Kepentingan Program Sekolah Penggerak di Palangka Raya, Selasa (13/8/2024).
Dalam sambutannya, yang dibacakan atas nama Wakil Gubernur, Sekda menekankan bahwa Program Sekolah Penggerak adalah inisiatif kolaboratif antara Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbudristek) serta Pemerintah Daerah, bertujuan untuk mentransformasi satuan pendidikan agar mampu meningkatkan capaian hasil belajar siswa secara menyeluruh, baik dari segi kompetensi kognitif maupun nonkognitif (karakter), guna mewujudkan Profil Pelajar Pancasila.
“Transformasi yang diharapkan tidak hanya mencakup satuan pendidikan, tetapi juga memicu terciptanya ekosistem pendukung perubahan dan gotong royong di tingkat daerah dan nasional, sehingga perubahan dapat terjadi secara luas dan terlembaga,” ujar Sekda Nuryakin.
Sekda mengungkapkan bahwa Program Sekolah Penggerak menawarkan berbagai manfaat bagi Pemerintah Daerah, antara lain peningkatan mutu pendidikan, kompetensi SDM pendidikan, serta mempercepat peningkatan mutu pendidikan melalui efek multiplier dari sekolah penggerak. Program ini juga diharapkan menjadi daerah rujukan praktik baik dalam pengembangan sekolah penggerak.
“Keterlibatan para pemangku kepentingan adalah kunci keberhasilan Program Sekolah Penggerak. Seluruh ekosistem pendidikan diharapkan berperan aktif dalam mengkaji, merencanakan, melaksanakan, dan mengevaluasi pengelolaan program ini,” tambahnya.
Usai membuka kegiatan, Sekda Nuryakin menyampaikan apresiasi terhadap Program Sekolah Penggerak.
“Selain meningkatkan pelayanan pendidikan, program ini juga akan memeratakan kualitas pendidikan, sehingga di Kalimantan Tengah tidak akan ada perbedaan kualitas antara satu sekolah dengan yang lainnya. Kami berharap program ini dapat menjadi katalisator dalam proses pendidikan di Kalimantan Tengah,” pungkasnya.
Kegiatan ditutup dengan penandatanganan di bilboard sebagai wujud komitmen bersama terhadap Program Sekolah Penggerak. Hadir dalam acara tersebut Direktur Seameo Seamolec Wahyudi, Kepala Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Kalteng Tomi Harijaya, Ketua Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, serta Kepala Perangkat Daerah Provinsi Kalteng terkait. (mmckalteng)