PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palangkaraya. Mengadakan Media Gathering bersama berbagai organisasi wartawan, televisi, media siber, serta jurnalis dalam rangka Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Walikota dan Wakil Walikota Palangkaraya tahun 2024, di Hotel Luwansa, Senin (29/7/2024).
Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM KPU Kota Palangkaraya, Transmianto. Mengajak para wartawan untuk bersama-sama melawan penyebaran hoaks terkait Pilkada 2024. Ia menekankan pentingnya informasi yang akurat dan terpercaya. Agar masyarakat tidak termakan oleh informasi palsu yang dapat merugikan proses demokrasi.
“Kami berharap media massa dapat memberikan informasi tentang kepemiluan yang jelas dan akurat sehingga tidak adanya berita bohong untuk masyarakat,” ujar Transmianto, Senin (29/7/2024).
Transmianto juga mengakui. Bahwa KPU memiliki keterbatasan dalam menyampaikan informasi secara luas kepada masyarakat. Oleh karena itu, peran media dianggap sangat membantu dalam menyebarkan informasi yang tepat dan edukatif.
“Media memiliki peran penting untuk memberikan pendidikan politik. Dengan menyediakan berita yang berkualitas, masyarakat dapat memahami proses pemilu dan dapat meningkatkan partisipasi publik,” tambahnya.
Transmianto juga menyampaikan apresiasi kepada media yang selama ini telah berperan aktif dalam menyosialisasikan berbagai tahapan pemilu. Menurutnya, kerjasama yang baik antara KPU dan media, sangat dibutuhkan untuk menciptakan pemilu yang demokratis dan transparan.
Dengan diadakannya Media Gathering ini, KPU berharap media dapat menjadi corong untuk mensosialisasikan setiap tahapan Pilkada 2024. Partisipasi aktif media diharapkan dapat membantu meningkatkan pemahaman dan partisipasi masyarakat dalam setiap tahapan pemilu yang akan datang.(*/ndo)