28.9 C
Jakarta
Friday, November 22, 2024

Waspadai Ancaman Bencana, Dewan Ingatkan Masyarakat Begini

KUALA KAPUAS,PROKALTENG.CO-Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, Evan Rahman Sahputra, mengingatkan agar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas, melalui dinas terkait, meningkatkan kewaspadaan menghadapi potensi bencana akibat hujan disertai angin dan petir.

BMKG telah menyampaikan peringatan terkait potensi bencana seperti banjir, tanah longsor, dan angin kencang.

Evan menekankan pentingnya penanganan yang baik terhadap situasi ini, terutama karena beberapa wilayah di Kabupaten Kapuas rentan terhadap bencana. Dalam konteks ini, ia meminta Pemkab Kapuas melibatkan semua stakeholder, termasuk pemerintah desa, kecamatan, pihak swasta, dan dinas terkait.

“Tentu harus disikapi dengan baik, apalagi curah hujan yang tinggi dan beberapa wilayah Kapuas rentan bencana,” ujar Evan.

Baca Juga :  Gelar Ritual Mamapas Lewu di Akhir Tahun, Ini Tujuannya

Politisi Partai Nasdem ini, juga menekankan perlunya kewaspadaan masyarakat serta peningkatan koordinasi dengan pemerintah setempat. Dengan langkah-langkah preventif yang lebih baik, diharapkan dapat mengurangi dampak bencana dan menghindari korban jiwa.

“Tentu waspada dan berhati-hati terhadap dampak bencana yang ditimbulkan seperti genangan air, banjir, tanah longsor, dan pohon tumbang,” tambahnya.(alh/uni/kpg/hnd)

KUALA KAPUAS,PROKALTENG.CO-Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, Evan Rahman Sahputra, mengingatkan agar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas, melalui dinas terkait, meningkatkan kewaspadaan menghadapi potensi bencana akibat hujan disertai angin dan petir.

BMKG telah menyampaikan peringatan terkait potensi bencana seperti banjir, tanah longsor, dan angin kencang.

Evan menekankan pentingnya penanganan yang baik terhadap situasi ini, terutama karena beberapa wilayah di Kabupaten Kapuas rentan terhadap bencana. Dalam konteks ini, ia meminta Pemkab Kapuas melibatkan semua stakeholder, termasuk pemerintah desa, kecamatan, pihak swasta, dan dinas terkait.

“Tentu harus disikapi dengan baik, apalagi curah hujan yang tinggi dan beberapa wilayah Kapuas rentan bencana,” ujar Evan.

Baca Juga :  Gelar Ritual Mamapas Lewu di Akhir Tahun, Ini Tujuannya

Politisi Partai Nasdem ini, juga menekankan perlunya kewaspadaan masyarakat serta peningkatan koordinasi dengan pemerintah setempat. Dengan langkah-langkah preventif yang lebih baik, diharapkan dapat mengurangi dampak bencana dan menghindari korban jiwa.

“Tentu waspada dan berhati-hati terhadap dampak bencana yang ditimbulkan seperti genangan air, banjir, tanah longsor, dan pohon tumbang,” tambahnya.(alh/uni/kpg/hnd)

Terpopuler

Artikel Terbaru