28.1 C
Jakarta
Saturday, December 21, 2024

Bupati Lantik Jaksa Diperbantukan Menjadi Kabag Hukum

SAMPIT, PROKALTENG.CO– Bupati Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) H.Halikinnor melantik enam pejabat administrator di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kotim, di Aula  Rumah Jabatan Bupati Jalan A.Yani Sampit,  Kamis (1/9).

Enam pejabat administrator yang diambil sumpah dan janjinya adalah Muhammad Gumiring sebagai Inspektur Pembantu Khusus Inspektorat Kotim, Muhammad Ikhwan sebagai Sekretaris Dinas Perdagangan dan Perindustrian, Yephi Hartady Periyanto sebagai Kepala Bagian Pengadaan Barang dan jasa Sekretariat Daerah (Sekda), Yudi Aprianiur sebagai Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMDes), dan Siti Rudiyati sebagai Sekretaris Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) serta Kepala Bagian Hukum sekertaris daerah Pintar Simbolon yang merupakan seorang jaksa.

“Mutasi jabatan bagian dari kehidupan organisasi dalam rangka pemantapan dan peningkatan kapasitas kelembagaan, serta merupakan bagian dari pola pembinaan karier pegawai, Saya berharap enam pejabat dengan jabatan baru itu bisa memegang teguh tugas dan tanggungjawabnya,” kata Halikin, usai pelantikan.

Baca Juga :  Operasi Pasar Murah Minyak Goreng Oleh Perusahaan Sangat Membantu Warga

Dirinya meminta kepada Kejaksaan Tinggi di pusat agar Pintar Simbolon yang sebelumnya menjabat sebagai kasi Intel Kejaksaan Negeri Kabupaten Murung Raya dan mantan kasi tindakan pidana umum Kejaksaan Negeri Kotim dan masih berstatus Jaksa untuk diperbantukan untuk menjabat Kabag Hukum Sekretaris daerah Kabupaten Kotim.

“Saya berharap dengan diperbantukannya seorang jaksa menjadi kabag hukum mampu dalam menganalisa peraturan undang-undang hukum tertulis, mampu menyeimbangi permasalahan hukum dan mengawasi maupun advokasi hukum sesuai peraturan berlaku,” ujar Halikin.

 

Menurutnya mengisi jabatan hukum dari pihak Kejaksaan merupakan permintaan dari Pemerintah kabupaten Kotim dengan harapan dapat memperbaiki sistem bagian hukum di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kotim saat ini, karena bagian hukum melingkupi seluruh Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) yang memang memiliki tugas berat.

Baca Juga :  Cegah Korupsi dan Tingkatkan Kinerja

“Makanya dengan adanya beliau masih status jaksa kita dapat berkoordinasi dan komunikasi dengan baik terhadap aparat penegak hukum baik polisi maupun kejaksaan agar lebih baik lagi dalam upaya meminimalisir KKN,” ucap Halikin.

Ia juga mengatakan bagaimanapun jabatan yang diamanatkan memiliki harapan besar masyarakat dan juga pemerintah daerah, dan berharap para pejabat yang baru dilantik dapat menjaga kepercayaan untuk mempercepat kinerja daerah sehingga pembangunan ke depan bisa terlaksana dengan baik.

“Dikarenakan kondisi daerah yang dinilai upnormal. Sehingga perlu pejabat yang tepat, agar dapat memaksimalkan kinerja dan dapat menjaga kondisi daerah tetap stabil. Dan dengan kondisi bertahan saja sudah bersyukur. Oleh sebab itu, saya minta kepada pejabat yang baru dilantik dapat berkoordinasi dan bekerja keras sehingga pembangunan ke depan bisa terlaksana dengan baik,” tutupnya.(bah)

 

SAMPIT, PROKALTENG.CO– Bupati Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) H.Halikinnor melantik enam pejabat administrator di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kotim, di Aula  Rumah Jabatan Bupati Jalan A.Yani Sampit,  Kamis (1/9).

Enam pejabat administrator yang diambil sumpah dan janjinya adalah Muhammad Gumiring sebagai Inspektur Pembantu Khusus Inspektorat Kotim, Muhammad Ikhwan sebagai Sekretaris Dinas Perdagangan dan Perindustrian, Yephi Hartady Periyanto sebagai Kepala Bagian Pengadaan Barang dan jasa Sekretariat Daerah (Sekda), Yudi Aprianiur sebagai Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMDes), dan Siti Rudiyati sebagai Sekretaris Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) serta Kepala Bagian Hukum sekertaris daerah Pintar Simbolon yang merupakan seorang jaksa.

“Mutasi jabatan bagian dari kehidupan organisasi dalam rangka pemantapan dan peningkatan kapasitas kelembagaan, serta merupakan bagian dari pola pembinaan karier pegawai, Saya berharap enam pejabat dengan jabatan baru itu bisa memegang teguh tugas dan tanggungjawabnya,” kata Halikin, usai pelantikan.

Baca Juga :  Operasi Pasar Murah Minyak Goreng Oleh Perusahaan Sangat Membantu Warga

Dirinya meminta kepada Kejaksaan Tinggi di pusat agar Pintar Simbolon yang sebelumnya menjabat sebagai kasi Intel Kejaksaan Negeri Kabupaten Murung Raya dan mantan kasi tindakan pidana umum Kejaksaan Negeri Kotim dan masih berstatus Jaksa untuk diperbantukan untuk menjabat Kabag Hukum Sekretaris daerah Kabupaten Kotim.

“Saya berharap dengan diperbantukannya seorang jaksa menjadi kabag hukum mampu dalam menganalisa peraturan undang-undang hukum tertulis, mampu menyeimbangi permasalahan hukum dan mengawasi maupun advokasi hukum sesuai peraturan berlaku,” ujar Halikin.

 

Menurutnya mengisi jabatan hukum dari pihak Kejaksaan merupakan permintaan dari Pemerintah kabupaten Kotim dengan harapan dapat memperbaiki sistem bagian hukum di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kotim saat ini, karena bagian hukum melingkupi seluruh Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) yang memang memiliki tugas berat.

Baca Juga :  Cegah Korupsi dan Tingkatkan Kinerja

“Makanya dengan adanya beliau masih status jaksa kita dapat berkoordinasi dan komunikasi dengan baik terhadap aparat penegak hukum baik polisi maupun kejaksaan agar lebih baik lagi dalam upaya meminimalisir KKN,” ucap Halikin.

Ia juga mengatakan bagaimanapun jabatan yang diamanatkan memiliki harapan besar masyarakat dan juga pemerintah daerah, dan berharap para pejabat yang baru dilantik dapat menjaga kepercayaan untuk mempercepat kinerja daerah sehingga pembangunan ke depan bisa terlaksana dengan baik.

“Dikarenakan kondisi daerah yang dinilai upnormal. Sehingga perlu pejabat yang tepat, agar dapat memaksimalkan kinerja dan dapat menjaga kondisi daerah tetap stabil. Dan dengan kondisi bertahan saja sudah bersyukur. Oleh sebab itu, saya minta kepada pejabat yang baru dilantik dapat berkoordinasi dan bekerja keras sehingga pembangunan ke depan bisa terlaksana dengan baik,” tutupnya.(bah)

 

Terpopuler

Artikel Terbaru