Direktorat Samapta Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) melalui Unit Patroli Perintis Reaksi Cepat (PPRC) terus menggelar patrol. Seperti malam Minggu (9/2/2025) kemarin, stuan PPRC ini keliling kota untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas.
Penjabat (Pj) Wali Kota Palangka Raya, Akhmad Husain menghadiri dan memberikan sambutan dalam acara Pengukuhan dan Pelantikan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Palangka Raya periode 2025-2029. Acara ini berlangsung di Aula Rumah Jabatan Wali Kota Palangka Raya, Sabtu (8/2/2025).
Kawasan Dermaga Rambang di Jalan Riau, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya menjadi salah satu pilihan warga untuk menikmati sore hari. Terlebih pesona sunset yang tampak nan cantik, sangat cocok untuk menjadi teman bersantai.
Wisata Air Hitam Kereng Bangkirai kini menjadi destinasi wisata favorit masyarakat di Kota Palangka Raya. Bahkan juga menjadi daya tarik bagi pengunjung dari luar kota. Terbukti destinasi ini kerap ramai dikunjungi masyarakat, terutama pada akhir pekan dan hari libur.Â
MALAM itu menjadi malam yang kelabu bagi Sarinah dan keluarganya. Saat kejadian kebakaran, dia bersama anggota keluarga lainnya tengah tertidur. Mendadak dia dikagetkan dengan suara tetangganya yang membangunkan dirinya. Sontak karena mengetahui ada kobaran api, dirinya langsung keluar rumah.
Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palangka Raya menegaskan aturan pelarangan praktik jual beli seragam, buku pelajaran, dan Lembar Kerja Siswa (LKS) di lingkungan sekolah. Larangan ini diberlakukan untuk semua jenjang pendidikan, mulai dari PAUD, TK, SD, hingga SMP, terutama menjelang Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kota Palangka Raya memperingatkan potensi cuaca ekstrem di Kalimantan Tengah dalam beberapa hari ke depan.
Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan tak menerima atau menolak permohonan Perkara Nomor 90/PHPU.WAKO-XXIII/2025 mengenai Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Kepala Daerah (PHPU Kada) Kota Palangka Raya Tahun 2024.
Seorang ibu hamil yang belum diketahui identitasnya terekam kamera CCTV saat menjalankan aksinya mencuri dua tabung gas 5 kg dan beras. Dalam rekaman kamera pengintai tersebut, peristiwa pencurian ini terjadi  di sebuah warung makan Jalan Suprapto, Kota Palangka Raya pada Kamis (30/1/2025) lalu.