Saat cuaca mendung atau musim hujan, makanan berkuah hangat selalu menjadi pilihan favorit. Salah satu menu yang kini banyak digemari adalah misoa creamy collagen. Hidangan ini menawarkan tekstur lembut, rasa gurih ringan, dan sensasi creamy tanpa membuat perut terasa begah.
Berbeda dengan mie pada umumnya, misoa dikenal lebih ringan dan mudah dicerna. Dipadukan dengan susu cair dan minyak ayam bawang, rasanya menjadi lebih kaya namun tetap nyaman di perut. Tak heran jika menu ini sering disebut sebagai comfort food versi creamy.
Dikutip dari unggahan @machelwie, misoa creamy collagen cocok untuk dinikmati saat ingin makan mie tanpa rasa bloated. Selain itu, minyak ayam bawang yang digunakan bisa disimpan lama di kulkas dan dipakai untuk berbagai menu lainnya.
Bahan-Bahan Misoa Creamy Collagen
Bahan Utama
1 ikat misoa
250 ml susu cair
1/2 sdm saus tiram
1 sdt kaldu jamur atau kaldu ayam
Lada putih secukupnya
Bahan Minyak Ayam Bawang
500 gram kulit ayam
8 siung bawang putih
4 siung bawang merah
200 ml minyak (minyak dari ayam + minyak goreng)
Cara Membuat Misoa Creamy Collagen
- Merebus misoa
Rebus misoa hingga lunak, tiriskan, lalu sisihkan. Jangan terlalu lama agar teksturnya tidak hancur.
- Membuat kuah creamy
Masukkan susu cair ke dalam panci, tambahkan saus tiram, kaldu, dan lada putih. Masak dengan api kecil sambil diaduk hingga hangat dan tercampur rata.
- Menggabungkan misoa dan kuah
Masukkan misoa ke dalam kuah creamy, aduk perlahan hingga misoa terbalut sempurna dan kuah sedikit mengental.
- Penyajian
Sajikan misoa creamy collagen selagi hangat. Tambahkan topping sesuai selera seperti telur rebus, daun bawang, atau wijen.
Cara Membuat Minyak Ayam Bawang
- Potong kecil kulit ayam, lalu masak dengan api kecil hingga keluar minyak dan kulit ayam kering.
- Masukkan bawang putih dan bawang merah, goreng hingga harum dan kecokelatan.
- Angkat dan saring minyak. Simpan dalam wadah tertutup dan simpan di kulkas.
- Minyak ayam bawang ini bisa digunakan untuk mie, bihun, bubur, atau tumisan agar rasa lebih gurih.
Tips Agar Misoa Creamy Tetap Ringan
-Gunakan api kecil saat memasak susu agar tidak pecah.
– Jangan terlalu banyak kaldu agar rasa creamy tetap seimbang.
– Tambahkan minyak ayam bawang secukupnya untuk aroma tanpa membuat enek.
Misoa creamy collagen adalah pilihan tepat untuk menu hangat saat musim hujan. Teksturnya lembut, rasanya gurih creamy, dan tetap ringan di perut. Dengan bahan sederhana dan cara memasak yang praktis, menu ini cocok untuk santapan harian maupun ide jualan rumahan.(jpc)


