Site icon Prokalteng

Tak Puas Performanya, Arkhan Kaka Janjikan Penampilan Apik pada Laga Selanjutnya

Pemain Timnas Indonesia U-20 saat melawan China U-20 di pertandingan uji coba, Jumat (22/3/2024).

PROKALTENG.CO-Penyerang muda Timnas Indonesia U-20, Arkhan Kaka, punya ambisi besar jika mendapatkan kesempatan tampil menghadapi China U-20. Arkhan Kaka punya keingingan besar di pertandingan selanjut agar ia bisa tampil lebih tentunya.

Sebelumnya, Timnas Indonesia u-20 harus puas bermain imbang di pertandingan Uji Coba menghadapi China.

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Madya, Komplek Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (22/3/2024) berakhir dengan skor imbang 1-1

Timnas U-20 sempat tertinggal terlebih dahulu akibat gol Peng Xiao pada menit ke-15, sebelum penalti Figo Dennis pada menit ke-89 untuk membuat hasil imbang 1-1.

Arkhan bermain selama 78 menit pada pertandingan ujicoba pertama melawan China, sebelum perannya di gantikan oleh pemain lain

Timnas U-20 masih akan memainkan satu pertandingan lagi melawan China, di lokasi yang sama pada Senin (25/3) mendatang.

Dan pertandingan inilah yang nantinya akan menjadi ajang pembuktiaan untuk Arkhan Kaka menunjukkan skill olah bolanya.

“Kami sudah latihan kemarin untuk mempersiapkan pertandingan hari ini, skema pelatih alhamdulillah teman-teman yang lain sudah berjalan dengan lancar,” kata Arkhan Kaka di sesi konferensi pers usai laga.

“Tetapi kami belum puas dengan hasil karena untuk itu kami harus lebih berproses dan berkembang lagi untuk pertandingan kedua tanggal 25,” ungkapnya.

Pemain 16 tahun itu merupakan andalan timnas Indonesia U-17 saat berkompetisi di Piala Dunia U-17 tahun lalu. Dan hal itulah yang membuatnya semakin ingin berkembang.

“Untuk saya pribadi saya berkeinginan semakin berkembang, semakin semangat lagi untuk pemusatan latihan timnas U-20,” sebutnya.

“Dan semoga ke depannya saya lebih baik, dan lebih siap lagi untuk menghadapi turnamen-turnamen yang akan datang,” pungkasnya. (fajar/jpg)

Exit mobile version