Site icon Prokalteng

Nurhidayah Siap Lanjutkan Program untuk Kemajuan Kobar

Calon Bupati Nurhidayah didampingi Ketua DPD Golkar Kalteng Ruslan menyapa warga Desa Tanjung Putri, beberapa waktu lalu. (FOTO SONY)

PANGKALAN BUN, PROKALTENG.CO – Calon Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Hj. Nurhidayah, terus melakukan pendekatan intensif kepada masyarakat. Langkah ini diambil sebagai bagian dari upayanya untuk menyampaikan visi dan misi pembangunan daerah Kobar dalam lima tahun ke depan.

Nurhidayah menegaskan bahwa berbagai program yang telah memberikan dampak positif selama kepemimpinannya akan dilanjutkan dan ditingkatkan.

“Kami siap melanjutkan program-program yang telah memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Saya ingin masyarakat merasakan kembali hasil dari apa yang telah kami lakukan selama ini saat saya menjabat sebagai bupati,” ujar Nurhidayah saat bertemu dengan warga Desa Tanjung Putri, beberapa waktu lalu.

Sementara itu, Ketua DPD Golkar Kalimantan Tengah, Ruslan, yang juga suami dari Nurhidayah, mengajak masyarakat untuk terus mendukung dan memberikan kepercayaan kepada Nurhidayah. Menurutnya, selama lima tahun terakhir, Nurhidayah telah menunjukkan prestasi gemilang dalam memajukan Kotawaringin Barat, dengan berbagai program yang berhasil meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Ruslan menambahkan bahwa salah satu program yang akan terus dilanjutkan adalah program bantuan pendidikan, terutama terkait seragam dan perlengkapan sekolah gratis. Program ini telah terbukti meringankan beban para orang tua, yang sering kali mengalami kesulitan setiap awal tahun ajaran baru akibat mahalnya biaya seragam sekolah.

“Apa yang sudah dilakukan oleh Hj. Nurhidayah dalam hal pendidikan, khususnya penyediaan seragam dan perlengkapan sekolah gratis, akan kami teruskan di periode mendatang. Program ini sangat membantu masyarakat, dan kami berkomitmen untuk mempertahankannya agar beban orang tua bisa berkurang,” ungkap Ruslan.

Nurhidayah dan timnya berjanji akan terus mencari solusi terbaik untuk berbagai permasalahan yang dihadapi masyarakat, termasuk persoalan pendidikan. Dengan melanjutkan program-program yang telah berjalan, ia berharap Kotawaringin Barat dapat terus maju dan masyarakat semakin sejahtera.

“Kami paham betul bahwa setiap tahun masalah biaya seragam selalu menjadi beban bagi para orang tua. Karena itu, program ini harus terus berjalan agar masyarakat mendapatkan kemudahan dan anak-anak bisa belajar tanpa kendala,” pungkasnya. (son/ens/kpg)

Exit mobile version