NANGA BULIK, PROKALTENG.CO – Di wilayah Kabupaten Lamandau akhirnya kegiatan rekapitulasi hasil pemungutan suara sudah usai. Dari 8 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), tersisa 1 PPK Kecamatan Bulik akhirnya selesai melaksanakan kegiatan rekapitulasi.
Dari pantauan Prokalteng.co di lapangan logistik Pemilu saat ini seluruhnya 8 PPK se Kabupaten Lamandau telah berada di Gudang KPU Kabupaten Lamandau, Rabu malam (28/2/2024).
Untuk memastikan keamanan mobilisasi logistik, sejumlah aparat keamanan TNI dan Polri dilibatkan untuk mengawal dan menjaga gudang KPU.
Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam proses demokrasi untuk memastikan integritas dan keabsahan hasil pemilihan. Hasil dari perhitungan suara ini mencatat bahwa Panitia Pemungutan Suara (PPS) di setiap Kecamatan telah berhasil menyelesaikan rekapitulasi perhitungan suara mereka.
Ketua PPK Bulik, David Yugasmara mengatakan, rencana selanjutnya adalah pergeseran kotak suara dari PPK Bulik ke Gudang Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Lamandau, yang direncanakan dilaksanakan pada pukul 22:30 WITA.
“Langkah ini menandai tahap selanjutnya dalam proses pemilu untuk memastikan semua hasil pemungutan suara tersimpan dengan aman dan sesuai prosedur,” jelasnya.
Seluruh data hasil pelaksanaan juga telah terlampir untuk transparansi dan dokumentasi selanjutnya. Rapat Pleno yang sukses ini menunjukkan komitmen dan dedikasi Panitia Pemilihan Kecamatan dalam menjalankan tugas mereka untuk menyelenggarakan pemilihan umum yang adil dan transparan bagi masyarakat.
“Sesuai jadwal, semua logistik pemilu dari PPK sudah didistribusikan ke KPU untuk nanti dilanjutkan sesuai tahap Rapat Pleno besok dilaksanakan pada hari Kamis 24 Februari 2024 ditingkat KPU Kabupaten,” tandasnya. (bib/pri)