PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar Kalimantan Tengah (Kalteng) semakin dekat, membuka peluang bagi kader-kader potensial untuk memperebutkan kursi kepemimpinan di tingkat provinsi.
Salah satu figur kuat yang mencuat dalam bursa calon ketua adalah Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Barito Selatan, Eddy Raya Samsuri.
Eddy Raya menyatakan dukungannya terhadap pelaksanaan Musda. Dan menegaskan pentingnya proses pemilihan yang demokratis serta sesuai aturan partai.
“Kami ucapkan selamat kepada Partai Golkar yang sebentar lagi, setelah Hari Raya Idulfitri, akan melaksanakan Musyawarah Provinsi untuk pemilihan Ketua Golkar. Kami akan mengikuti semua sistem dan aturan yang berlaku serta mendukung siapapun yang maju,” ujarnya, kepada awak media, Jumat (28/3)
Sebagai salah satu kader berpotensi kuat, Bupati Barito Selatan ini menekankan bahwa pemimpin yang terpilih nantinya harus mampu membawa Golkar semakin solid dan berkembang.
Ia berharap Musda dapat melahirkan sosok yang bisa menjaga kekompakan partai serta meningkatkan elektabilitas Golkar di Kalteng. “Kami tidak ingin ada perpecahan, tetapi justru ingin Golkar semakin bersinar, semakin besar, dan semakin dicintai oleh masyarakat Kalimantan Tengah,” katanya.
Ketika disinggung mengenai peluang dirinya untuk maju sebagai calon ketua, Ketua MKGR Kalteng ini menegaskan bahwa segala keputusan akan bergantung pada arahan dari Ketua DPD Golkar Kalteng, H Ruslan, serta Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia.
“Peluang itu nanti kita mohon petunjuk dari Ketua Provinsi, Pak Haji Ruslan, dan juga dari Ketua Umum, Pak Bahlil Lahadalia. Semoga pelaksanaan Musda ini berjalan dengan baik dan lancar,” tuturnya.
Eddy Raya juga memastikan bahwa kesiapan dari pihaknya tidak menjadi kendala dalam menghadapi Musda. Ia menegaskan bahwa Partai Golkar akan tetap berpegang pada aturan dan sistem yang berlaku guna menghasilkan pemimpin terbaik bagi partai.(hfz)