26.5 C
Jakarta
Tuesday, November 26, 2024

Ganjar Rutin Blusukan Sampai Menginap di Rumah Warga, Atikoh: Itu Bukan Pencitraan

PROKALTENG.CO – Istri dari calon presiden (capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Supriyanti menegaskan, langkah suaminya yang rutin blusukan sampai menginap di rumah bukan sebuah pencitraan. Sebab, Ganjar Pranowo memang rutin tinggal di rumah warga selama menjabat Gubernur Jawa Tengah, sehingga bukan hanya dilakukan karena urusan Pilpres 2024.

“Kenapa kalau keliling ke daerah-daerah Mas Ganjar biasanya itu tidur di rumah penduduk? Ini bukan pencitraan, ini sudah dilakukan 10 tahun selama Mas Ganjar menjadi gubernur,” kata Atikoh saat silaturahmi kebangsaan di Pendopo Yayasan Bumi Sroyo, Banyuwangi, Jawa Timur, Rabu (24/1).

Atikoh menjelaskan, alasan sang suami rutin tinggal di rumah warga agar mengetahui keinginan dan harapan rakyat terhadap pemimpin.

Baca Juga :  Berkah 3 Istri Cantik, Caleg Nasdem Ini Kembali Terpilih sebagai Anggo

“Dengan seperti itu perjuangan, helaan nafas masyarakat atau yang dilakukan masyarakat sehari-hari, apa perjuangan rakyat, itu Mas Ganjar jadi sangat paham, dengan berbicara secara informal, di situ akan terlihat sekali permasalahan,” ujar Atikoh.

Menurutnya, keluhan petani soal mahal dan sulitnya memperoleh pupuk juga diketahui saat Ganjar menginap di rumah warga. Ia menekankan, pemerintah sudah seharusnya membuat program yang berpihak bagi petani, karena Proklamator RI Soekarno atau Bung Karno pernah berbicara urusan pangan menjadi masalah negara

“Bung Karno berkata bahwa masalah pangan itu masalah negara, masalah mati hidupnya bangsa. Kalau kita ingin negara berdaulat di bidang pangan, tentu kebijakan harus propetani,” ujarnya.

Baca Juga :  Target Golkar Kalteng Telah Terlampaui, Keterwakilan Perempuan Juga N

“Jadi, dengan kekurangan itu apa yang harus dilakukan pemerintah, subsidi ditambah, kita mungkin bisa menambah jumlah pabrik yang ada di Indonesia sehingga tidak terlalu tergantung produk impor,” pungkas Atikoh. (pri/jawapos.com)

 

 

PROKALTENG.CO – Istri dari calon presiden (capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Supriyanti menegaskan, langkah suaminya yang rutin blusukan sampai menginap di rumah bukan sebuah pencitraan. Sebab, Ganjar Pranowo memang rutin tinggal di rumah warga selama menjabat Gubernur Jawa Tengah, sehingga bukan hanya dilakukan karena urusan Pilpres 2024.

“Kenapa kalau keliling ke daerah-daerah Mas Ganjar biasanya itu tidur di rumah penduduk? Ini bukan pencitraan, ini sudah dilakukan 10 tahun selama Mas Ganjar menjadi gubernur,” kata Atikoh saat silaturahmi kebangsaan di Pendopo Yayasan Bumi Sroyo, Banyuwangi, Jawa Timur, Rabu (24/1).

Atikoh menjelaskan, alasan sang suami rutin tinggal di rumah warga agar mengetahui keinginan dan harapan rakyat terhadap pemimpin.

Baca Juga :  Berkah 3 Istri Cantik, Caleg Nasdem Ini Kembali Terpilih sebagai Anggo

“Dengan seperti itu perjuangan, helaan nafas masyarakat atau yang dilakukan masyarakat sehari-hari, apa perjuangan rakyat, itu Mas Ganjar jadi sangat paham, dengan berbicara secara informal, di situ akan terlihat sekali permasalahan,” ujar Atikoh.

Menurutnya, keluhan petani soal mahal dan sulitnya memperoleh pupuk juga diketahui saat Ganjar menginap di rumah warga. Ia menekankan, pemerintah sudah seharusnya membuat program yang berpihak bagi petani, karena Proklamator RI Soekarno atau Bung Karno pernah berbicara urusan pangan menjadi masalah negara

“Bung Karno berkata bahwa masalah pangan itu masalah negara, masalah mati hidupnya bangsa. Kalau kita ingin negara berdaulat di bidang pangan, tentu kebijakan harus propetani,” ujarnya.

Baca Juga :  Target Golkar Kalteng Telah Terlampaui, Keterwakilan Perempuan Juga N

“Jadi, dengan kekurangan itu apa yang harus dilakukan pemerintah, subsidi ditambah, kita mungkin bisa menambah jumlah pabrik yang ada di Indonesia sehingga tidak terlalu tergantung produk impor,” pungkas Atikoh. (pri/jawapos.com)

 

 

Terpopuler

Artikel Terbaru