PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – BPJS Ketenagakerjaan Palangka Raya menggelar pembinaan Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK) sekaligus sosialisasi aplikasi Jamsostek Mobile (JMO), Rabu (13/8/2025).
Kegiatan berlangsung secara hybrid, diikuti perwakilan rumah sakit PLKK se-Kalimantan Tengah baik secara langsung di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Palangka Raya maupun melalui daring.
Kepala Kantor Wilayah Kalimantan, Erfan Kurniawan, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi kepada seluruh rumah sakit PLKK yang telah memberikan layanan optimal sepanjang 2024.
Menurutnya, peran PLKK sangat penting dalam memastikan peserta BPJS Ketenagakerjaan mendapat penanganan kecelakaan kerja yang tepat, cepat, dan sesuai prosedur.
Erfan menegaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk menyamakan pemahaman teknis, tetapi juga membangun hubungan yang lebih dekat dengan mitra.
“Ikatan emosional ini penting karena kita akan menghadapi berbagai tantangan ke depan yang bersifat jangka panjang. Kita ini menjual trust, dan kepercayaan itu lahir dari hubungan yang baik dan saling memahami. Harapannya setelah ini mutu dan layanan dapat meningkat. karena kita melayani segala jenis perkerjaan tanpa membeda-bedakan, semua memiliki hak yang sama. Inilah mengapa sustainability menjadi hal yang sangat penting,” ungkapnya.
Selain pembinaan, peserta juga mendapatkan penjelasan mengenai penerapan sistem new e-PLKK untuk meningkatkan mutu pelayanan dan akuntabilitas administrasi.
Sistem ini diharapkan mampu memperlancar alur layanan jaminan kecelakaan kerja mulai dari pelaporan, penanganan medis, hingga penyelesaian administrasi.
Kepala BPJS Ketenagakerjaan Palangka Raya Subhan Adinugroho menambahkan, sosialisasi ini juga mengenalkan berbagai fitur aplikasi JMO yang dapat mempermudah layanan dan administrasi kepesertaan.
“Dengan JMO, seluruh peserta, mulai dari pemilik usaha hingga pekerja harian lepas, dapat mengakses haknya dengan mudah dan setara,” ujarnya.
Melalui kegiatan ini, BPJS Ketenagakerjaan Palangka Raya berharap sinergi dengan PLKK semakin kuat, baik dalam layanan langsung di rumah sakit maupun melalui dukungan teknologi digital, demi memberikan perlindungan menyeluruh bagi pekerja di Kalimantan Tengah. (adv)