Site icon Prokalteng

Perubahan Nama 2 Koramil Berdasarkan Kearifan Lokal

perubahan-nama-2-koramil-berdasarkan-kearifan-lokal

PALANGKA RAYA,PROKALTENG.CO  – Dandim 1016/Palangka Raya Kolonel Inf Rofiq Yusuf meresmikan perubahan nama 2 Koramil di wilayah Kabupaten Gunung Mas, Selasa (13/7). Dua Koramil yang berubah nama tersebut antara lain Koramil 04 Tumbang Talaken menjadi Koramil 04 Manuhing dan Koramil 05 Tumbang Jutuh menjadi 05 Rungan.

Ia mengatakan, perubahan nama tersebut disesuaikan dengan nama daerah tempat berdirinya Koramil berdasarkan kearifan lokal agar lebih dikenal masyarakat.

"Semoga dengan perubahan nama Koramil ini bisa menjadi mitra semua pihak, terutama mewujudkan kemanunggalan TNI bersama rakyat serta upaya mengatasi kesulitan warga wilayah binaan," ucapnya.

Pada kesempatan itu, Kolonel Rofiq didampingi Perwira Personalia Mayor Inf Rudiyanto, Danunit Intel Lettu Cpl Apollo Darmawan, serta unsur pendukung lainnya mengecek lokasi rencana pembangunan Koramil.

Tak hanya itu, jajaran TNI AD tersebut juga berbagi sembako kepada warga setempat sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat di wilayah binaan Koramil Manuhing dan Koramil Rungan.

Mantan Dandim 1310 Bitung itu juga berpesan kepada jajarannya agar bisa menjalin keharmonisan serta menjaga kondusifitas wilayah, dan saling bersinergi membangun serta mendukung percepatan pembangunan daerah.

"Koramil memiliki tugas dan tanggung jawab yang sangat berat dan kompleks. Oleh karena itu, selaku aparat kewilayahan dituntut setiap saat harus berada di tengah-tengah masyarakat," pungkasnya.

Exit mobile version