PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Guna memastikan kelancaran dan keamanan arus balik Lebaran 2025, Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah, Irjen Pol Iwan Kurniawan melakukan inspeksi mendadak ke pos pengamanan lebaran di Desa Mintin, Kecamatan Kahayan Hilir, Kabupaten Pulang Pisau, Senin (7/4/2025). Langkah ini menjadi bagian dari strategi Polda Kalteng dalam mengantisipasi lonjakan mobilitas masyarakat pasca-Idulfitri 1446 Hijriah.
Didampingi sejumlah pejabat utama Polda Kalteng, seperti Dirbinmas Kombes Pol Budhi Rochmat, Dirpamobvit Kombes Pol Elijas Hendrajana, serta Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, Kapolda meninjau kesiapan personel di lapangan serta menilai kelengkapan fasilitas penunjang yang tersedia di pos pengamanan.
“Pengecekan ini penting dilakukan mengingat peningkatan signifikan arus lalu lintas yang terjadi pada puncak arus balik, khususnya pada 6 dan 7 April 2025. Kami ingin memastikan semua berjalan lancar dan aman bagi masyarakat,” ujarnya, Senin (7/4).
Selain memantau pergerakan kendaraan, Irjen Iwan juga memastikan kesiapan logistik dan sarana pendukung lainnya, termasuk fasilitas kesehatan bagi para petugas di lapangan. Ia menilai bahwa kondisi kerja yang layak menjadi kunci dalam memberikan pelayanan prima selama momen arus balik.
Dalam kesempatan itu, Kapolda menyampaikan apresiasi atas dedikasi para personel yang tetap menjalankan tugas meski harus berjauhan dari keluarga selama libur lebaran.
“Semangat dan dedikasi mereka luar biasa, ini adalah bentuk pengabdian yang patut dihargai,” katanya.
Sebagai bentuk dukungan moril, Irjen Pol Iwan turut menyerahkan bantuan sembako kepada personel yang berjaga. Bantuan ini diharapkan dapat membantu kebutuhan keluarga para petugas selama mereka bertugas di lapangan.
Ia juga menekankan pentingnya menjaga profesionalisme serta tanggung jawab dalam menjamin keselamatan publik selama masa arus balik.
“Kita punya tanggung jawab besar untuk menjaga keselamatan masyarakat. Pastikan arus balik ini berjalan tertib dan tidak ada kejadian yang merugikan,” ucapnya.
Kunjungan tersebut menjadi simbol hadirnya negara melalui institusi kepolisian dalam menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat, khususnya saat momentum penting seperti arus balik Idulfitri. (ndo)