30.8 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Duta Genre Sudah Terpilih, Kepala BKKBN Kalteng: Mereka Role Model Remaja Kita

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Apresiasi Duta Generasi Berencana dan Ajang Kreativitas Genre Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2023 sukses digelar, Kamis (5/5). Pemenang duta GenRe Putra; Pertama dari Kotawaringin Timur (Hijrah Mubarak), kedua Kotawaringin Barat (An Al Rivaldi, ketiga Pulang Pisau (Rizal Ramadani), keempat Katingan (Gabriel Alexandro Sangkai dan kelima dari Kabupaten Barito Utara (Ahmad Yusuf Rahmat).

Sementara untuk Duta Genre Putri, pertama dari Barito Selatan (Juliana Perizka), kedua Kapuas (Rahima Dea Puspita), ketiga Seruyan (Nadivka Saima F), keempat Gunung Mas dan kelima dari Kota Palangka Raya  (Avillia Yufensi Ngagalan).

Selain menobatkan juara pada Duta Genre Putra dan Putri, Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) turut menobatkan putra dan putri favorit. Untuk favorit putri pertama diraih  Volina asal Barito Timur. Kedua, Dinda Khairatun Nisa asal Kotawaringin Timur dan favorit putra terpilih Ibnu Fiqrian Nirvina dari Sukamara. Sementara, untuk Putri Berbakat diraih Zasqhia Eka Aryani dari  Murung Raya dan Putra Berbakat diperoleh Florensius Edu asal Lamandau.

Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Tengah, Ivo Sugianto Sabran mengatakan remaja merupakan kunci penentu masa depan bangsa yang akan melahirkan genersi berikutnya. Dalam masa transisi dari remaja menuju dewasa, remaja seringkali mengalami berbagai peristiwa yang kurang menyenangkan seperti terjerumus dalam pergaulan bebas, kecanduan psikotropika dan zat adiktif lainnya (NAPZA) yang antara lain dipicu oleh hubungan anak dengan orangtua, pengaruh teman sebaya, lingkungan dan beragam konten digital yang sangat mudah diakses oleh remaja.

Baca Juga :  Hindari Kebocoran Anggaran, Dinas Perkimtan Kalteng dan Kejati Teken MoU

“Untuk itu, saya sangat mengapresiasi program kerja BKKBN yang memfasilitasi terbentuknya remaja yang memiliki perencanaan baik itu dalam karir, maupun pekerjaan, bahkan di dalam mempersiapkan kehidupan berkeluarga  melalui Program Generasi Berencana atau Program GenRe dengan membentuk Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK R) yang merupakan wadah kegiatan dari remaja, oleh remaja, dan untuk remaja (youth center) dan layanan ramah remaja (youth friendly services), PIK Remaja mencetak pendidik sebaya (peer educator) dan konselor sebaya (peer counselor) untuk meminimalisir pengaruh negatif kelompok sebaya dan menjadikan kelompok sebaya sebagai sumber informasi yang benar serta membentuk  Bina Keluarga Remaja (BKR) sebagai wadah kegiatan orangtua yang memiliki remaja,” kata Ivo.

Sementara itu, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Kalteng Jeanny Yola Wilokan mengungkapkan pada prinsipnya kegiatan Apresiasi Duta Generasi Berencana dan Ajang Kreativitas Genre Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2023 dilaksanakan dalam rangka mempesiapkan Ganre daerah ke tingkat nasional. Koridor yang telah dilaksanakan di kegiatan ini, tentunya akan diberlakukan juga di tingkat nasional.

Baca Juga :  Berbahaya! Masyarakat Jangan Suka Memberi Makan Hewan Liar

“Kami mengharapkan Duta Genre Kalteng dapat membawa nama daerah di kencah nasional, untuk mengekspor tentang Program Bangga Kencana dan pencegahan stunting di Kalteng,” tuturnya.

Lebih lanjut, Jeanny menegaskan, selain sekadar mengekspor tentang Program Bangga Kencana dan pencegahan stunting di Kalteng. Duta Genre berperan penting dalam rangka penyiapan kehidupan berkeluarga bagi remaja melalui pemahaman tentang pendewasaan usia perkawinan.

“Duta Genre diharapkan mampu menjadi corong dan motor role model bagi kawan sebaya mereka sehingga dapat memberikan income yang luar biasa dalam rangka percepatan penurunan stunting. Lewat kegiatan genre ini bagaiamana mereka bisa menjadi teladan bagi pic-pic yang lain khususnya duta-duta Genre kedepan. Kita harapkan juga kawan-kawan di daerah dapat menggerakan duta-duta genre di daerahnya masing-masing, sehingga menjadi motor Program Bangga Kencana dan percepatan penuruanan stunting,” tandasnya.

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Apresiasi Duta Generasi Berencana dan Ajang Kreativitas Genre Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2023 sukses digelar, Kamis (5/5). Pemenang duta GenRe Putra; Pertama dari Kotawaringin Timur (Hijrah Mubarak), kedua Kotawaringin Barat (An Al Rivaldi, ketiga Pulang Pisau (Rizal Ramadani), keempat Katingan (Gabriel Alexandro Sangkai dan kelima dari Kabupaten Barito Utara (Ahmad Yusuf Rahmat).

Sementara untuk Duta Genre Putri, pertama dari Barito Selatan (Juliana Perizka), kedua Kapuas (Rahima Dea Puspita), ketiga Seruyan (Nadivka Saima F), keempat Gunung Mas dan kelima dari Kota Palangka Raya  (Avillia Yufensi Ngagalan).

Selain menobatkan juara pada Duta Genre Putra dan Putri, Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) turut menobatkan putra dan putri favorit. Untuk favorit putri pertama diraih  Volina asal Barito Timur. Kedua, Dinda Khairatun Nisa asal Kotawaringin Timur dan favorit putra terpilih Ibnu Fiqrian Nirvina dari Sukamara. Sementara, untuk Putri Berbakat diraih Zasqhia Eka Aryani dari  Murung Raya dan Putra Berbakat diperoleh Florensius Edu asal Lamandau.

Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Tengah, Ivo Sugianto Sabran mengatakan remaja merupakan kunci penentu masa depan bangsa yang akan melahirkan genersi berikutnya. Dalam masa transisi dari remaja menuju dewasa, remaja seringkali mengalami berbagai peristiwa yang kurang menyenangkan seperti terjerumus dalam pergaulan bebas, kecanduan psikotropika dan zat adiktif lainnya (NAPZA) yang antara lain dipicu oleh hubungan anak dengan orangtua, pengaruh teman sebaya, lingkungan dan beragam konten digital yang sangat mudah diakses oleh remaja.

Baca Juga :  Hindari Kebocoran Anggaran, Dinas Perkimtan Kalteng dan Kejati Teken MoU

“Untuk itu, saya sangat mengapresiasi program kerja BKKBN yang memfasilitasi terbentuknya remaja yang memiliki perencanaan baik itu dalam karir, maupun pekerjaan, bahkan di dalam mempersiapkan kehidupan berkeluarga  melalui Program Generasi Berencana atau Program GenRe dengan membentuk Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK R) yang merupakan wadah kegiatan dari remaja, oleh remaja, dan untuk remaja (youth center) dan layanan ramah remaja (youth friendly services), PIK Remaja mencetak pendidik sebaya (peer educator) dan konselor sebaya (peer counselor) untuk meminimalisir pengaruh negatif kelompok sebaya dan menjadikan kelompok sebaya sebagai sumber informasi yang benar serta membentuk  Bina Keluarga Remaja (BKR) sebagai wadah kegiatan orangtua yang memiliki remaja,” kata Ivo.

Sementara itu, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Kalteng Jeanny Yola Wilokan mengungkapkan pada prinsipnya kegiatan Apresiasi Duta Generasi Berencana dan Ajang Kreativitas Genre Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2023 dilaksanakan dalam rangka mempesiapkan Ganre daerah ke tingkat nasional. Koridor yang telah dilaksanakan di kegiatan ini, tentunya akan diberlakukan juga di tingkat nasional.

Baca Juga :  Berbahaya! Masyarakat Jangan Suka Memberi Makan Hewan Liar

“Kami mengharapkan Duta Genre Kalteng dapat membawa nama daerah di kencah nasional, untuk mengekspor tentang Program Bangga Kencana dan pencegahan stunting di Kalteng,” tuturnya.

Lebih lanjut, Jeanny menegaskan, selain sekadar mengekspor tentang Program Bangga Kencana dan pencegahan stunting di Kalteng. Duta Genre berperan penting dalam rangka penyiapan kehidupan berkeluarga bagi remaja melalui pemahaman tentang pendewasaan usia perkawinan.

“Duta Genre diharapkan mampu menjadi corong dan motor role model bagi kawan sebaya mereka sehingga dapat memberikan income yang luar biasa dalam rangka percepatan penurunan stunting. Lewat kegiatan genre ini bagaiamana mereka bisa menjadi teladan bagi pic-pic yang lain khususnya duta-duta Genre kedepan. Kita harapkan juga kawan-kawan di daerah dapat menggerakan duta-duta genre di daerahnya masing-masing, sehingga menjadi motor Program Bangga Kencana dan percepatan penuruanan stunting,” tandasnya.

Terpopuler

Artikel Terbaru