PULANG PISAU– Menyambut HUT ke-73 Bhayangkara, Kapolsek
Banama Tingang, Ipda Ivan Danara Oktavian, S.T.r.K melaksanakan bakti sosial.
Cara yang dipilih adalah dengan menyambangi warganya yang kurang mampu.
Didampingi anggotanya dan Kepala Desa Manen Paduran, Medy dan mahasiswa KKN-T
UPR 2019, memberikan bantuan berupa sembako.
Warga yang
idsambangi adalah Maria (66) warga Desa Manen Paduran, Kecamatan Banama
Tingang, Pulang Pisau. Perempuan baya
ini hidup sebatang kara dan tinggal hanya sendiri semenjak meninggalnya sang
suami 10 tahun silam.
Kapolres Pulpis AKBP. Siswo Yuwono BPM, S.H., S.I.K.
melalui Kapolsek Banama Tingang, Ipda Ivan Danara Oktavian S.Tr.K menuturkan,
bantuan sosial ini tidak seberapa namun kiranya dapat berguna dan meringankan
sedikit beban.
“Kami akan rutin melakukan kegiatan ini, kami harap
masyarakat dapat menyampaikan apabila ada informasi warga yang kurang mampu,
mudah-mudahan kita bisa membantu warga yang membutuhkan tersebut,â€
tutupnya.(ram/b)