PANGKALAN BUN – Jajaran Polsek Arut Selatan (Arsel) kembali
melakukan aksi sosial dengan membagikan masker serta sembako. Kalo ini aksi itu
dilakukan di Pondok Pesantren Sabilal Rosad yang ada di Jalan H. Ujang Iskandar,
Mendawai.
Acara yang berjalan khidmat ini
disambut antusias para pengurus dan anak pondok pesantren serta panti
asuhan. “Apa yang kami lakukan ini
sebagai ajang tali silaturahmi serta meningkatkan iman dan ketakwaan Allah SWT.
Kami ingin berbagai dan meringankan beban para pengurus panti asuhan dan pondok
pesantren,” kata Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP E Dharma B
Ginting melalui Kapolsek Arsel AKP Whihelmus Helky, Jumat (15/5/2020).
Menurutnya, selain pada saat
momen ramadan untuk berbagai, pihaknya ingin terus memberikan imbauan kepada
masyarakat. Karena dimasa pandemi ini untuk tetap menjalankan hidup sehat serta
melakukan SOP kesehatan. Karena sehubungan dengan adanya bencana wabah virus
Covid-19 yang berdampak kepada perekonomian dilapisan masyarakat khusus orang
yang tidak mampu yang sangat membutuhkan bantuan.
Untuk itu pihaknya membagikan
masker agar nantinya bisa digunakan pada saat anak-anak melakukan aktifitas
diluar rumah. “Supaya mereka juga aman dan berjauhan dari hal-hal yang
tidak diinginkan. Kami minta tetap menjaga jarak dan tidak usah mudik untuk
sementara waktu,”ujarnya.
Dengan tidak pulang terlebih
dahulu ke kampung halamannya membantu keluarga bisa tetap sehat. Karena
kondisinya sungguh masih belum membaik dan dikuatirkan malah bisa menyebarkan
virus Covid-19.