NANGA
BULIK – Dalam rangka menyambut Hari Jadi Kabupaten Lamandau pada Agustus 2019, pemerintah
daerah menggelar rapat persiapan menyambut hari jadi ke-17 Lamandau 2019 di
Aula Sekretariat Daerah Kabupaten Lamandau, dibuka dan dipimpin Wakil Bupati
Riko Porwanto, Rabu (3/7).
Dalam
agendanya, rapat ini bertujuan untuk menyamakan presepsi dalam rangka menyambut
hari jadi Kabupaten Lamandau sekaligus membahas persiapan pelaksanaan upacara
hari jadi Lamandau ke 17, upacara peringatan HUT ke-74 RI, Peringatan Hari
Sumpah Pemuda ke-91 Kalteng dan Ikrar Bersama Anak Bangsa (IBAB) 2019.
Dalam
kesempatannya, Riko berharap agar Perangkat Daerah (PD) terkait segera
melaksanakan persiapan mulai dari kebersihan lingkungan, lomba, hiburan rakyat,
penggunaan pakaian adat daerah, dan lain lain yang dianggap perlu.
“Diharapkan
agar setiap OPD di Kabupaten Lamandau sampai ke tingkat Kecamatan dan Desa
berpartisipasi serta mendukung pelaksanaan acara ini secara maksimal,”
ungkapnya dalam rapat yang dihadiri Sekda Kabupaten Lamandau, Kepala PD, PKK,
Fordayak, Polres Lamandau, dan undangan lainnya. (*cho/abe/iha/CTK)