PROKALTENG.CO-Sebuah video viral menampilan aksi emak-emak melakukan sweeping terhadap sebuah truk batu bara. Aksi itu diduga terjadi di jalan raya Batu Kajang, Kabupaten Paser, Kalimantan Timur.
Pengadangan ini dilakukan saat truk tersebut sedang melintasi jalan. Sejumlah warga yang terdiri dari ibu-ibu atau emak-emak ini langsung melakukang sweeping. Truk yang diberhentikan berplat DA 8535 HG itu kemudian dihentikan. Sebagian emak-emak mengambil posisi di depan truk.
Kemudian seorang pria dan dua orang emak-emak lainnya menaiki truk untuk mengecek muatan tersebut.
“Batu bara nah,” kata seorang perempuan dari video tersebut.
Dari informasi yang ditelusuri, aksi pengadangan truk hauling batu bara kembali terjadi di Batu Kajang, Kabupaten Paser.
Warga berpendapat bahwa angkutan batu bara tersebut tidak lagi menggunakan jalan umum atau jalan negara sebagaimana diatur dalam Peraturan Daerah Nomor 10 tahun 2012.
Sebelumnya, konflik antara warga dengan angkutan batu bara telah berlangsung lama.
Selain menimbulkan kecelakaan, kerusakan jalan, hingga menimbilkan korban jiwa dalam sebuah aksi penyerangan ke posko tolak hauling batu bara pada akhir 2024 lalu. (jpg)