30.7 C
Jakarta
Monday, January 26, 2026

Api Mengamuk di Pasar Kasongan, 12 Tim Damkar Palangka Raya Dikerahkan

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Api mengamuk di Komplek Pasar Kasongan, Kelurahan Kasongan Lama, Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan, Minggu (25/1/2026) malam. Sedikitnya 12 tim pemadam kebakaran (damkar) dari Kota Palangka Raya dikerahkan untuk membantu memadamkan kebakaran hebat tersebut.

Kebakaran terjadi sekitar pukul 22.21 WIB di kawasan padat penduduk dengan bangunan yang didominasi material kayu dan semi permanen. Kondisi itu membuat api cepat merambat dan berpotensi meluas ke bangunan di sekitarnya.

Ketua Forum Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Palangka Raya Okki Maulana melalui Sekretaris Forum Dede Septa Jaya mengatakan, pengerahan relawan dilakukan atas dasar kepedulian kemanusiaan dan solidaritas lintas wilayah.

“Ada 12 tim relawan yang bergerak ke Katingan pada malam kejadian. Ini bentuk kepedulian rekan-rekan relawan Palangka Raya untuk membantu sesama meskipun berada di luar wilayah tugas administratif,” ujar Dede, Senin (26/1/2026).

Baca Juga :  Mengancam dengan Sajam, Pemuda Ini Ditahan Polisi, Ternyata Juga sebagai Pelaku Penipuan Elpiji

Tim yang terlibat antara lain Divisi Pemadam Kebakaran Emergency Response Palangka Raya, Rescue LazisMU Kalteng, serta personel Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Tengah yang menurunkan satu unit fire truck berkapasitas 5.000 liter dan unit pemadam portabel.

Sejumlah Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) swasta juga turut ambil bagian, di antaranya BPK Hiu Putih, BPK Putra Pahandut, BPK JRM, BPK Wisata Jaya, BPK BSF, BPK Seth Adji, BPK PKCM, BPK Berkat Usaha, BPK Laskar Pahandut, dan BPK Muhajirin Pasar Kahayan.

Kepala Bagian Operasi ERP Yustinus Exaudi menjelaskan, setibanya di lokasi, tim gabungan langsung melakukan pembagian tugas dengan fokus melokalisir api agar tidak menjalar ke permukiman yang lebih padat.

Electronic money exchangers listing
Baca Juga :  DPRD Apresiasi Respons Cepat DPKP Tangani Tiga Kebakaran di Palangka Raya

“Mayoritas bangunan berbahan kayu, sehingga risiko perambatan api sangat tinggi. Tim langsung melakukan pemadaman intensif dan penyekatan untuk menahan laju api,” jelas Yustinus.

Meski harus menempuh perjalanan antar kabupaten sekitar 45 menit di tengah malam, koordinasi antarunit berjalan lancar. Sinergi relawan swasta dan instansi pemerintah, termasuk Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Tengah dan Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Katingan, menjadi kunci dalam penanganan kebakaran tersebut. (jef)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Api mengamuk di Komplek Pasar Kasongan, Kelurahan Kasongan Lama, Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan, Minggu (25/1/2026) malam. Sedikitnya 12 tim pemadam kebakaran (damkar) dari Kota Palangka Raya dikerahkan untuk membantu memadamkan kebakaran hebat tersebut.

Kebakaran terjadi sekitar pukul 22.21 WIB di kawasan padat penduduk dengan bangunan yang didominasi material kayu dan semi permanen. Kondisi itu membuat api cepat merambat dan berpotensi meluas ke bangunan di sekitarnya.

Ketua Forum Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Palangka Raya Okki Maulana melalui Sekretaris Forum Dede Septa Jaya mengatakan, pengerahan relawan dilakukan atas dasar kepedulian kemanusiaan dan solidaritas lintas wilayah.

Electronic money exchangers listing

“Ada 12 tim relawan yang bergerak ke Katingan pada malam kejadian. Ini bentuk kepedulian rekan-rekan relawan Palangka Raya untuk membantu sesama meskipun berada di luar wilayah tugas administratif,” ujar Dede, Senin (26/1/2026).

Baca Juga :  Mengancam dengan Sajam, Pemuda Ini Ditahan Polisi, Ternyata Juga sebagai Pelaku Penipuan Elpiji

Tim yang terlibat antara lain Divisi Pemadam Kebakaran Emergency Response Palangka Raya, Rescue LazisMU Kalteng, serta personel Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Tengah yang menurunkan satu unit fire truck berkapasitas 5.000 liter dan unit pemadam portabel.

Sejumlah Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) swasta juga turut ambil bagian, di antaranya BPK Hiu Putih, BPK Putra Pahandut, BPK JRM, BPK Wisata Jaya, BPK BSF, BPK Seth Adji, BPK PKCM, BPK Berkat Usaha, BPK Laskar Pahandut, dan BPK Muhajirin Pasar Kahayan.

Kepala Bagian Operasi ERP Yustinus Exaudi menjelaskan, setibanya di lokasi, tim gabungan langsung melakukan pembagian tugas dengan fokus melokalisir api agar tidak menjalar ke permukiman yang lebih padat.

Baca Juga :  DPRD Apresiasi Respons Cepat DPKP Tangani Tiga Kebakaran di Palangka Raya

“Mayoritas bangunan berbahan kayu, sehingga risiko perambatan api sangat tinggi. Tim langsung melakukan pemadaman intensif dan penyekatan untuk menahan laju api,” jelas Yustinus.

Meski harus menempuh perjalanan antar kabupaten sekitar 45 menit di tengah malam, koordinasi antarunit berjalan lancar. Sinergi relawan swasta dan instansi pemerintah, termasuk Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Tengah dan Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Katingan, menjadi kunci dalam penanganan kebakaran tersebut. (jef)

Terpopuler

Artikel Terbaru

/