PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO รขโฌโ Sejumlah pemuda yang tengah
berkumpul di kawasan pameran Jalan Temanggung Tilung Palangka Raya, Jumat
(21/5/2021) dinihari tiba-tiba kocar-kacir. Sekumpulan lelaki yang berusia
remaja itu berhamburan ketika Tim Raimas muncul di lokasi.
Melihat hal itu, petugas yang
merasa curiga pun langsung melakukan pengejaran. Setidaknya tujuh orang remaja yang
gagal kabur, berhasil diamankan.
รขโฌลSaat Tim Raimas patroli ke
lokasi tersebut, tiba-tiba sekelompok remaja terlihat kaget dan takut, kemudian
langsung berusaha kabur. Personel langsung mengejar dan berhasil mengamankan
tujuh orang, dan setelah diamankan, mereka mengaku ingin berkelahi (tawuran) di
kawasan tersebut,โ kata Wakil Direktur Ditsamapta Polda Kalteng, AKBP
Timbul RK Siregar.
Masih menurut pengakuan ketujuh
remaja yang diamankan, lanjut Timbul, rencana perkelahian yang ingin mereka
lakukan dipicu persoalan akun media sosial.
โMenurut keterangan salah
satu remaja, rencana tawuran tersebut dipicu karena akun media sosial facebook
dibajak oleh rekannya, dan dari akun tersebut menantang berkelahi pada kontak
yang ada diakun tersebut,โ ujarnya.
Dari para remaja tersebut,
petugas juga beberapa barang bukti, di antaranya satu buah gunting, satu buah
kater, dan tiga buah motor.