PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Hujan yang mengguyur Kota Palangka
Raya sejak Rabu (19/5/2021) dinihari, ternyata membawa petaka bagi sejumlah
pengguna jalan. Salah satunya adalah bus angkutan kota dalam provinsi (AKDP) Damri,
yang mengalami kecelakaan di ruas Jalan Mahir Mahar (Lingkar Luar).
Akibat peristiwa yang terjadi tidak jauh dari Terminal AKAP WA Gara itu, belum
diketahui persis berapa jumlah korban. Namun informasi sementara yang
diperoleh, diketahui satu orang korban meninggal dunia dan satu orang kritis.
Hingga saat ini, petugas masih
berusaha melakukan upaya penyelematan dan evakuasi terhadap penumpang atau
korban lainnya.
Dikutip dari akun Instagram Emergency
Response Palangka Raya, bus mengalami kecelakaan hingga posisi terbalik di
dalam drainase yang memiliki kedalaman sekitar kurang lebih 5 meter. Saat kejadian,
debit air dalam drainase cukup tinggi karena hujan deras yang turun sejak
dinihari.
Belum diketahui persis penyebab
kecelakaan tersebut. Hingga berita ini ditayangkan, belum ada keterangan resmi
dari aparat berwenang mengenai peristiwa tragis itu.
Selain bus, masih pada ruas jalan
yang sama, kecelakaan lain juga terjadi menimpa sebuah mobil minibus, pada Rabu
pagi. ÂÂ
Sejumlah personel Polantas dan Biddokkes
Polda Kalteng menolong korban lakalantas yang terjadi tidak jauh dari Mapolsek
Jekan Raya.