Site icon Prokalteng

Bersihkan Lahan, Ingat Jangan Melakukan Pembakaran

bersihkan-lahan-ingat-jangan-melakukan-pembakaran

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO-Tak hanya fokus terhadap pencegahan penyebaran Covid-19, namun Pemerintah Kota Palangka Raya, juga berupaya untuk mencegah terjadinya peristiwa kebakaran hutan dan lahan (karhutla) terutama memasuki musim kemarau.

Berbagai upaya pun dilakukan mencegah terjadinya hal tersebut, salah satunya seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Bukit Batu Bripka Priyo Waluyo, Jumat (4/6).

Saat melakukan patroli karhutla, ia menyambangi masyarakat yang hendak membersihkan lahan yang berada di kawasan Jalan Tjilik Riwut Km 37, Kelurahan Sei Gohong, Kecamatan Bukit Batu, Kota Palangka Raya. 

Bhabinkamtibmas Polsek Bukit Batu Bripka Priyo Waluyo mengimbau, untuk tidak melakukan pembakaran ketika membersihkan lahan tersebut karena berpotensi mengakibatkan karhutla yang berdampak pada kerusakan alam dan bencana kabut asap.

"Memasuki musim kemarau kondisi lahan menjadi kering, yang sangat berbahaya apabila dibakar karena pasti akan merambat, terlebih lagi dengan jenis tanah di Kalimantan Tengah yang gambut," ungkapnya.

Selain itu mengajak bersama-sama, untuk selalu menjaga lingkungan dengan memperhatikan saat membuka lahan dilarang untuk membakar karena hal itu bisa menyebabkan kebakaran.

"Kami berharap agar masyarakat turut membantu upayanya untuk mencegah terjadinya karhutla dan bencana kabut asap, yang apabila terjadi akan menambah buruk kondisi kesehatan di tengah pandemi Covid-19 saat ini," pungkasnya. 

Exit mobile version