32.5 C
Jakarta
Wednesday, June 26, 2024
spot_img

Sosok Wali Kota Palangkaraya Diinginkan Betul-betul Miliki Skill dan Leadership

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran menanggapi sosok yang diharapkan memimpin Kota Palangkaraya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Palangkaraya 2024.

”Tugas kita kan pembenahan Kota Palangkaraya, berarti mencari wali kota betul-betul punya skill dan leadership yang bisa membantu gubernur,” ujarnya kepada awak media usai menghadiri silaturahmi akbar kerukunan keluarga bakumpai (KKB) didampingi Ketua TP PKK Kalteng Ivo Sugianto Sabran dan Sekda Kalteng Nuryakin di Palangkaraya, Minggu (26/5).

”Termasuk berkolaborasi dengan gubernur, bupati, wali kota. Harus berkolaborasi dengan gubernur,” sambungnya.

Orang nomor satu di Kalteng itu, menginginkan pemimpin di Kota Palangkaraya yang punya keahlian, kemampuan dan gagasan.

Baca Juga :  Berhasil Kirim Milenial Kuliah di Luar Negeri, Ganjar: Selalu Ada yang Baru dengan Anak Muda

”Seluruh bupati wali kota dan gubernurnya, jangan lagi yang berpikiran sempit. Setelah jadi sempit pemikirannya, tetapi bagaimana membangun Kalteng secara keseluruhan,” imbuhnya.

Dia berkelakar soal Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 ini yang diselenggarakan secara serentak. Menurutnya, Pilkada 2024 ini ada seni baru dalam perpolitikan.

”Apalagi ini pilkada langsung, gubernur sampai bawah itu serentak. Ada seni baru dalam perpolitikan,” jelasnya.(hfz/hnd)

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran menanggapi sosok yang diharapkan memimpin Kota Palangkaraya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Palangkaraya 2024.

”Tugas kita kan pembenahan Kota Palangkaraya, berarti mencari wali kota betul-betul punya skill dan leadership yang bisa membantu gubernur,” ujarnya kepada awak media usai menghadiri silaturahmi akbar kerukunan keluarga bakumpai (KKB) didampingi Ketua TP PKK Kalteng Ivo Sugianto Sabran dan Sekda Kalteng Nuryakin di Palangkaraya, Minggu (26/5).

”Termasuk berkolaborasi dengan gubernur, bupati, wali kota. Harus berkolaborasi dengan gubernur,” sambungnya.

Orang nomor satu di Kalteng itu, menginginkan pemimpin di Kota Palangkaraya yang punya keahlian, kemampuan dan gagasan.

Baca Juga :  Berhasil Kirim Milenial Kuliah di Luar Negeri, Ganjar: Selalu Ada yang Baru dengan Anak Muda

”Seluruh bupati wali kota dan gubernurnya, jangan lagi yang berpikiran sempit. Setelah jadi sempit pemikirannya, tetapi bagaimana membangun Kalteng secara keseluruhan,” imbuhnya.

Dia berkelakar soal Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 ini yang diselenggarakan secara serentak. Menurutnya, Pilkada 2024 ini ada seni baru dalam perpolitikan.

”Apalagi ini pilkada langsung, gubernur sampai bawah itu serentak. Ada seni baru dalam perpolitikan,” jelasnya.(hfz/hnd)

spot_img
spot_img

Terpopuler

spot_img

Artikel Terbaru